Angkie Yudistia Waketum Perindo, bakal Jadikan Pengalaman untuk Jemput Kemenangan
JAKARTA, iNews.id - Angkie Yudistia ditunjuk menjadi wakil ketua umum (waketum) V Partai Perindo periode 2024-2029. Dia memastikan akan menggunakan seluruh pengalaman dan pengetahuannya untuk menjemput kemenangan bagi Partai Perindo.
Angkie mengakui banyak menerima pertanyaan terkait kiprahnya usai tidak tidak lagi menjadi staf khusus (stafsus) presiden. Dia memastikan akan tetap mengabdi kepada negara bersama Perindo.
"Sekarang ini adalah waktunya diberi kesempatan dari Mba Ketum, dari Ketua MPP, untuk tetap mengabdi kepada negara melalui Partai Perindo," kata Angkie di acara penetepan Pengurus Pusat Partai Perindo di aula Kantor DPP Partai Perindo, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (4/11/2024).
Dia berjanji akan membantu Angela Tanoesoedibjo selaku Ketua Umum Partai Perindo untuk mengorkestrasi kepemimpinan di Partai berlambang burung Rajawali ini.
"Ini adalah momentum di mana pengalaman-pengalaman dari birokrasi nonstruktural, diberi kesempatan juga berjuang saat pilpres, diberi kesempatan juga untuk berjuang saat pilkada, ini adalah memupuk pengalaman, ilmu pengetahuan sampai menuju kemenangan 2029," ujarnya.
Sementara itu, Angela Tanoesoedibjo mengungkapkan pengurus pusat Perindo 2024-2029 ini merupakan bagian penguatan struktur demi transformasi partai.
"Transformasi ini tentunya harus dimulai dari pusat dan komitmen kami adalah, ini akan kita teruskan sampai ke daerah-daerah. Seperti arahan Ketua MPP, Bapak Hary Tanoesoedibjo bahwa organisasi itu harus kuat dan mengangkat," kata Angela.
Angela mengungkapkan penetapan pengurus pusat pada hari ini tentunya masih belum sepenuhnya. Pasalnya, pada hari ini baru sekretaris jenderal (sekjen), bendahara wmum, dan jajaran wakil ketua umum partai yang diumumkan.
"Target kami sampai Desember akhir tahun, tugas pertama dari para pimpinan yang ada di sini adalah melengkapi ketua-ketua bidang yang ada di bawahnya dan juga unit-unit kerja yang ada di bawahnya di mana berfungsi sebagai nantinya badan-badan yang bergerak langsung secara nyata di tengah masyarakat," ujarnya.