Puan Beberkan Tantangan yang Dihadapi Gen Z, Minta Pemerintah Cari Solusi

Puan Beberkan Tantangan yang Dihadapi Gen Z, Minta Pemerintah Cari Solusi

Terkini | inews | Senin, 28 Oktober 2024 - 22:09
share

JAKARTA, iNews.id - Ketua DPR Puan Maharani membeberkan tantangan-tantangan yang harus dihadapi anak muda atau Gen Z. Dia mengutip laporan yang mengungkapkan, 17 persen perusahaan enggan memberi pekerjaan kepada orang berusia 20 tahunan.

Sementara sebanyak 60 persen perusahaan telah memberhentikan karyawan Gen Z.

"Masalah seperti ini yang harus ditelusuri penyebabnya dan dicari solusinya. Kita harus ingat anak muda adalah generasi yang potensial jika diarahkan dengan benar," kata Puan di Jakarta, Senin (28/10/2024).

Menurut Puan, pemerintah perlu melakukan berbagai intervensi untuk mendukung anak muda. Salah satunya adalah program peningkatan skill.

“Termasuk program-program literasi dan peningkatan skill di luar bidang konvensional. Ada banyak peluang yang bisa dimanfaatkan generasi muda selama mereka punya kemampuan dan kompetensi,” ujarnya.

Dia mengakui, program digitalisasi sudah dilakukan oleh pemerintah. Namun, program tersebut belum merata ke seluruh Tanah Air.

"Hanya saja di Indonesia masih banyak daerah atau wilayah yang harus memiliki dukungan teknologi lebih baik. Dukungan akses teknologi juga harus bagus sampai pelosok-negeri," kata Puan.

Ketua DPP PDIP ini juga meminta pemerintah meningkatkan pendidikan karakter bagi generasi muda. Pasalnya karakter generasi muda saat ini menjadi sorotan.

Topik Menarik