Seru! Pengunjung IMKIDS 2024 Hafal Lagu Kiko & Lola, Nyanyi Bareng saat Meet and Greet

Seru! Pengunjung IMKIDS 2024 Hafal Lagu Kiko & Lola, Nyanyi Bareng saat Meet and Greet

Travel | inews | Sabtu, 7 September 2024 - 21:33
share

JAKARTA, iNews.id - Keseruan Kiko tak hanya dapat disaksikan di layar kaca RCTI karena Kiko juga menyapa secara langsung hari ini Sabtu (7/19/2024) di Jakarta Convention Center (JCC Senayan) Hall B.  Kiko mengajak temannya, Lola untuk bersenang-senang dengan anak-anak yang hadir.

Anak-anak yang semula disuguhkan salah satu episode Kiko tampak kegirangan ketika Kiko dan Lola tiba-tiba hadir menyapa mereka. Ketiga anak yang tampil begitu cerita, Kalista, Clarissa, dan Kylie tampak antusias melambaikan tangan kepada Kiko & Lola. 

Bahkan, ketiganya menghafal lagu dalam serial Kiko dengan baik. Mereka senang karena sekarang bisa bersalaman dan berfoto bersama Kiko & Lola setelah sebelumnya hanya melihat di layar kaca saja. "Suka banget, hafal lagunya dong," ujar Clarissa

"Suka Lola, karena lucu banget," kata Kalista.

Dalam acara Meet & Greet Kiko dan Lola, anak-anak diajak untuk dance bersama, meniru gerakan riang gembira dari Kiko dan Lola. Tak lupa para orang tua mengabadikan momen keseruan dan keceriaan anak-anak mereka. 

Selain itu, anak-anak juga bisa menghabiskan waktu libur akhir pekan dengan mengikuti berbagai aktivitas gratis lainnya seperti mewarnai dan bermain game terbaru Kiko, Kiko Survivor dari Games+ di dalam booth MNC Animation.

Nantinya pengunjung juga bisa mendapat hadiah gantungan kunci, payung, majalah, notes, yang seluruhnya bertemakan produk animasi MNC Animation.

MNC Animation juga memperkenalkan beberapa teaser animasi terbarunya yaitu serial animasi 'Titus The Detective' yang akan tayang bulan ini di RCTI serta animasi 'Zanna Whisper of the Volcano Isle' yang rencananya akan tayang di bioskop seluruh Indonesia tahun 2025.

Topik Menarik