Bersama Yoso Lukito, PUSPINDO Ajak Pengusaha Raih Cuan di Sosmed

Bersama Yoso Lukito, PUSPINDO Ajak Pengusaha Raih Cuan di Sosmed

Terkini | gowa.inews.id | Minggu, 7 Juli 2024 - 15:40
share

MAKASSAR , iNews . id - Perkumpulan Usahawan Ponsel Indonesia (PUSPINDO) menggelar Worshop Digital Marketing di Whiz Prime Hotel Hasanuddin Jalan Sultan Hasanuddin, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar, Minggu (7/7/2024).

Digital Marketing diikuti puluhan Tehnisi Ponsel yang ada di Kota Makassar atau luar daerah lainnya. Worshop ini menghadirkan Yoso Lukito seorang CEO Sekolah Digital Bisnis Indonesia.

Ketua Panitia Digital Marketing Hasdar Hanafi mengatakan kegiatan ini berupa Workshop Digital marketing berbasis offline melanjutkan kegiatan yang berbasis online dengan inisiasi PUSPINDO.

"Kegiatan ini bertujuan untuk memperluas jangkauan audiens, dan mendorong pertumbuhan bisnis dengan cara memperkenalkan dan memperkuat identitas merek serta membangun hubungan yang lebih baik dengan pelanggan melalui interaksi yang teratur dan relevan di media sosial, email, dan blog," kata Hasdar juga seorang Owner Asha Education Centre.

Digital Marketing yang diselenggarakan oleh Puspindo di dukung beberapa pengusaha termasuk Asha Education Centre, Borneo Flasher Training Centre Indonesia, dan Tehnisi Ponsel Indonesia (Tespoin).

Ketua Panitia Digital Marketing menargetkan 40 orang per batch yang diikuti beberapa pengusaha Ponsel dan Jasa Service di seluruh Indonesia.

"Peserta yang ikut yaitu para teknisi, pengusaha jasa service dan pelaku usaha penjualan ponsel, komputer, laptop, sparepart serta tools yang ada di Sulawesi dan berbagai daerah di seluruh Indonesia," ungkap Hasdar.

Sementara itu, Founder Sekolah Digital Bisnis Indonesia Yoso Lukito memaparkan materi bagaimana teman-teman pengusaha dapat bersaing di dunia digital.

Disini dia menjelaskan bagaimana cara teman-teman pengusahan dalam pembuatan digital Marketing atau menaikkan Traffic iklan dalam media sosial.

"Jadi kami itu punya konsep semua UMKM sudah jago digital. Disini, kita memberikan Digital Leadership, konsep dasarnya adalah bahwa untuk mendapatkan duit di digital rumusnya cuma ada tempat dan Traffic. Disini kita sampaikan gimana teman-teman membikin tempatnya Instagram, Facebook yang bener, TikTok yang bener, website yang bener, bikin artikel yang bener. Itu yang kita berikan dulu karena itu penting, setelah itu bagaimana caranya membuat Trafficnya naik," papar pria pemegang google sertifikat ini.

Dia juga mengungkapkan perlunya belajar fisiologi Out Down, In Down Digital Marketing agar teman-teman pengusaha lebih maksimal dalam pembuatan iklan di media sosial. " Disini (Digital Marketing) kami berikan semuanya," ungkapnya saat bincang dengan wartawan disela-sela istirahat.

Dia juga berpesan kepada teman-teman pengusaha agar tidak puasa diri. Kendati demikian dunia internet semakin berubah seiring berkalannya waktu.

" Teman-teman itu tidak boleh puas, karena dunia itu berubah. Karena sesuatu yang abadi itu adalah perubahan, mau tidak mau teman-teman harus mengupdate," ucapnya.

"Kemudian, ini paling penting dalam dunia Marketing The Best Marketing. Jualan yang benar tidak langsung hak sharing seperti orang jualan biasnaya, tapi bangunlah dulu personal Branding," tutupnya.

Topik Menarik