Luncurkan Dua Produk Baru, Bolt Kukuh Pimpin Pasar Pakan Hewan Peliharaan

Luncurkan Dua Produk Baru, Bolt Kukuh Pimpin Pasar Pakan Hewan Peliharaan

Gaya Hidup | sindonews | Minggu, 26 Januari 2025 - 13:49
share

Bolt me-launching Bolt Cat Wet Food dan Bolt Dog Small Breed Adult. Launching ini semakin mengukuhkan Bolt sebagai pemimpin pasar makanan kucing dan anjing di Indonesia. Kendati baru berusia sewindu, Bolt yang berada di bawah naungan PT Centralwindu Sejati (CP Petindo) terus memperluas pasarnya bukan saja di Indonesia, kini Bolt juga sudah merambah ke 7 negara.

"Tahun ini target kami akan memperluas pasar mancanegara di tiga negara lainnya. Dan kami optimistis dua produk baru yang di luncurkan bisa diterima oleh pasar dalam dan luar negeri," kata Presiden Direktur PT CP Petindo, Paulius Juta saat peluncuran Bolt Cst Wet Food dan Bolt Dog Small Breed Adult di Jakarta, Sabtu (25/1/2025).

Paulius mengatakan, launching dua produk makanan ini tentu sangat membanggakan bagi perusahaan. Hal ini semakin melengkapi portofolio kehadiran PT CP Petindo dalam menjawab kebutuhan dari pemilik hewan peliharaan.

Bolt menghadirkan makanan basah untuk kucing serta makanan kering untuk anjing. Sebagai bagian dari komitmennya untuk memberikan produk berkualitas yang dapat memenuhi kebutuhan harian anak bulu (anabul). "Bolt selalu berinovasi untuk menyediakan pilihan makanan yang lebih beragam dan praktis bagi konsumen di Indonesia," tuturnya.

Paulius menerangkan, cat wet food dirancang untuk meningkatkan nafsu makan kucing dan juga diperkaya taurin, omega 3 & 6 serta kadar mineral yang tinggi untuk menjaga kesehatan saluran kemih kucing. Dikemas dalam bentuk pouch dan kaleng bolt wet food mempunyai bergam varian yaitu, salmon tuna, tuna sardines, dan mixed fish untuk kucing dewasa. Serta varian salmon dan tuna untuk induk dan anakan kucing.

Selain itu, Bolt juga memperkenalkan makanan kering untuk anjing ras kecil berumur di atas 1 tahun, yang kerap memiliki kebutuhan pakan berbeda dibandingkan anjing berukuran besar. Diperkaya lysine Bolt Dog Small Breed Adult dapat mendukung pertumbuhan otot yang kuat dan meningkatkan kilau bulu.

Melalui peluncuran produk baru ini, BOLT berkomitmen memberikan solusi dan pilihan makanan bagi anabul serta menjadi teman tumbuh bersama dalam setiap fase kehidupan anjing dan kucing. Caranya dengan memenuhi kebutuhan makanan harian yang bernutrisi lengkap bagi anabul kesayangan.

Peluncuran produk baru ini juga menjadi penanda dirayakannya eksistensi Bolt selama 8 tahun terakhir yang secara konsisten mengambil peran untuk membangun eksosistem industri hewan kesayan yang sehat dan saling menguntungkan. Setelah hadir selama 8 tahun, Bolt terus aktif melakukan kegiatan-kegiatan yang berdampak positf seperti Bolt Sayangi.

Topik Menarik