4 Kreasi Camilan Apel ala Kimbab Family yang Cocok untuk Weekend Seru
KIMBAB Family merupakan konten kreator yang kerap membagikan kehidupannya di Korea Selatan. Salah satu konten yang mereka bagikan adalah memasak bersama keluarga.
Melalui video terbaru di kanal YouTube mereka, Kimbab Family berbagi cerita seru saat kembali dari Chungju dengan membawa pulang delapan kilogram apel. Mama Gina langsung berinisiatif membuat berbagai camilan lezat dari buah apel.
Kami pulang membawa apel yang banyak, dan setelah di bagi-bagi masih ada sekitar empat kilogram tersisa. Ini pas banget untuk kami bikin jadi camilan! kata Mama Gina, Sabtu (2/11/2024).
Di dapur, Mama Gina tidak sendirian, Appa Jay, Yunji, dan Jio ikut membantu menyiapkan bahan. Kegiatan memasak bersama ini dapat menciptakan momen berharga dan mempererat hubungan keluarga. Selain itu, anak-anak bisa belajar sambil bermain dan merasakan serunya memasak bersama di rumah.
Berikut empat kreasi cemilan serba apel ala Kimbab Family yang bisa dicoba di rumah:
1. Apple Cake (Kue Apel)
Camilan pertama adalah apple cake yang manis dan lezat. Mama Gina menggunakan bahan-bahan seperti apel, tepung, mentega, gula, baking powder, susu, dan vanilla. Cara memasaknya dimulai dengan mencampur mentega dan gula hingga halus, lalu menambahkan tepung, vanilla, dan baking powder. Setelah adonan siap, Mama Gina menyusun irisan apel dan kacang walnut di atasnya sebelum di panggang.
Jangan lupa biar lebih cantik, apelnya bisa disusun rapi di atas kue, kata Mama Gina.
Jio pun ikut membantu memotong dan menyusun apel, membuat kegiatan memasak jadi lebih seru.
2. Teh Apel
Teh apel ala Mama Gina ini sangat simpel, tapi spesial. Kulit dan biji apel yang tersisa direbus bersama kayu manis.
Kita masak kulit dan biji apelnya, lalu tambahin kayu manis supaya wangi. Dingin-dingin begini, pas banget minum teh apel. kata Mama Gina.
Secangkir teh hangat dengan aroma apel dan kayu manis, cocok dinikmati di sore hari bersama camilan lainnya.
Kami sering minum teh kantung, tapi ini beda sekali rasanya dengan teh kantong. Rasanya kuat dan terasa segarnya, ucap Appa Jay.
3. Rujak Apel (Kkakdugi dari Apel)
Terinspirasi dari saran ibu mertua, Mama Gina mencoba membuat Kkakdugi versi apelalias kimchi lobak ala Korea.
Sebelum apelnya menghitam, kemarin nanya ke ibu mertua kira-kira ada ide untuk dibikin apa di masakan Korea. Dan katanya, coba bikin Kkakdugi. Kkakdugi itu kimchi lobak, tapi sekarang lobaknya kita ganti dengan apel. kata Mama Gina.
Yunji ikut serta dalam memotong apel untuk cemilan ini, sementara Mama Gina mencampur potongan apel dengan bubuk cabai, fish sauce, jahe, bawang putih, daun bawang, dan biji wijen.
4. Apple Crumble
Camilan terakhir yang dibuat adalah apple crumble. Irisan apel diberi taburan gula dan kayu manis, kemudian disusun dengan crumble renyah di atasnya. Disajikan hangat bersama es krim, camilan ini menawarkan perpaduan rasa hangat dan dingin yang disukai anak-anak.
Melalui kreasi ini, Mama Gina dan Appa Jay ingin memberikan inspirasi bagi keluarga online untuk menikmati momen sederhana bersama keluarga di rumah. Harapannya agar kegiatan memasak bersama bisa menjadi momen penuh cinta dan pembelajaran bagi anak-anak.
Kami meluangkan waktu di teras seperti ini hanya beberapa kali setahun, kata Appa Jay.