Cerita Tasyi Athasyia Dituding Zalim ke Mantan Karyawan: Aku Difitnah sampai Udah Bosan! 

Cerita Tasyi Athasyia Dituding Zalim ke Mantan Karyawan: Aku Difitnah sampai Udah Bosan! 

Gaya Hidup | inews | Sabtu, 24 Agustus 2024 - 11:40
share

JAKARTA, iNews.id - Selebgram Tasyi Athasyia kembali diterpa isu kurang menyenangkan. Beredar pengakuan seorang netizen yang mengaku sebagai mantan karyawan Tasyi.

Diduga mantan karyawan tersebut mendapat perlakuan jahat dari sang majikan. Kisah itu viral usai diunggah akun TikTok, @lsmrbnnnnn. Netizen yang mengaku mantan karyawan Tasyi ini mengaku mendapat banyak perlakuan jahat dari influencer tersebut.

Dia menceritakan, mulanya dijanjikan untuk bekerja sebagai asisten pribadi. Namun, dia justru dipekerjakan sabagai pengasuh sang anak.

Surat Terbuka Untuk Selebgram Zalim Yang Mulia Tasyi Atasya. Demi Allah Saya Ga Ridho Dunia Akhirat Atas Apa Yang Kamu Lakukan Ke Saya Dua Bulan Yang Lalu, tulis netizen tersebut.

Melihat adanya tudingan itu, Tasyi buka suara dan mengungkapkan rasa geramnya. Dia mengatakan bukan pertama kali mendapat tudingan semacam itu.

Ini bukan pertama kalinya aku difitnah. Sampai sudah bosen, jujur, kata Tasyi dari Instagram-nya, @tasyiathasyia.

Wanita 32 tahun ini menegaskan ungkapan netizen yang mengaku sebagai mantan karyawannya itu adalah fitnah. Tasyi mengatakan tidak pernah tidak sesuai dalam membayar gaji karyawannya.

Saudara kembar Tasya Farasya ini juga membantah dia memperlakukan karyawan dengan cara tak pantas, seperti meludahi.

Sekali lagi, tuduhan terkait gaji yang terlambat itu adalah fitnah. Sumber dari semua isu ini, insya Allah, akan terungkap dengan sendirinya, apakah oleh oknum yang sama atau berbeda. Untuk informasi, sistem pembayaran gaji tim Aku sudah berjalan lebih dari satu tahun dan selalu dilakukan setiap tanggal 25, kata Tasyi.

Terkait tuduhan yang lebih aneh lagi, seperti fitnah saya dan suami meludahi karyawan, itu juga merupakan kebohongan besar. Saya tidak pernah melakukan tindakan tidak hormat seperti itu kepada siapa pun. Ini hanyalah upaya untuk merusak nama baik Saya dan menciptakan opini negatif tanpa dasar, katanya.

Sebelumnya, beredar pengakuan netizen diduga mantan karyawan Tasyi Athasyia yang mengaku gajinya tak dibayarkan sesuai perjanjian.

Kisah itu viral usai diunggah akun TikTok, @lsmrbnnnnn. Netizen yang mengaku mantan karyawan Tasyi ini mengaku mendapat banyak perlakuan jahat dari influencer tersebut. Tasyi pun membantah tudingan itu. Dia juga menegaskan ungkapan tersebut hanyalah fitnah semata.

Topik Menarik