Pound Fit Lagi Tren, Cari Tahu Perbedaannya dengan Olahraga Lain di Morning Update

Pound Fit Lagi Tren, Cari Tahu Perbedaannya dengan Olahraga Lain di Morning Update

Gaya Hidup | inews | Rabu, 26 Juni 2024 - 21:41
share

JAKARTA, iNews.id - Olahraga pound fit belakangan ini tengah menjadi tren dan banyak digemari pencinta olahraga. Memang apa yang membedakannya dengan olahraga lain?

Selain memiliki gerakan yang lebih unik dan menyenangkan, olahraga pound fit juga tak kalah menyehatkan dari jenis olahraga lain. 

Ada beberapa hal yang membedakan olahraga pound fit dengan jenis olahraga lain? Berikut ulasannya. 

Instruktur pound fit Jedya Nuraaqilah mengatakan, pada dasarnya, pound fit merupakan olahraga yang memadukan gerakan yoga dan pilates dan juga dilengkapi dengan unsur kardio yakni gerakan seperti menabuh drum.

Menariknya, perpaduan gerakan seperti menabuh drum, squat, dan yoga tersebut diiringi alunan musik membuat olahraga ini seru dan menantang.

“Kalau pound fit sendiri memang dia terinspirasi dari drumming dan gerakan yoga, sama pilates. Jadi yang pertama tuh lebih ke musiknya. Musiknya lebih ambil ke rock pop remix yang bikin semangat gitu,” kata Jedya, saat diwawancara di Gedung iNews, Jakarta. 

Selain itu, yang membedakan pound fit dengan jenis olahraga lainnya yakni penggunaan dua buah semacam stik khusus yang ternyata memiliki kriteria dengan berat sekitar 300-350 gram. 

Gerakan olahraga dengan menggerakan stik seolah menabuh drum mengikuti irama musik ini dipercaya bisa bermanfaat untuk mengencangkan otot bagian tangan. 

“Terus si stik-nya itu lebih khusus dari pound-nya sendiri. Nah dia itu ada beratnya, kurang lebih 300-350 graman gitu,” tuturnya. 

“Sehingga nanti dengan high intensity dia akan lebih ngebentuk ke tangan tapi nanti tanpa beban yang gimana banget dan pressure,” katanya. 

Selain itu, olahraga pound fit juga dinilai lebih unik dan menyenangkan karena menggabungkan elemen-elemen musik, kebugaran, dan energi dalam latihan ketukan yang intens. 

Pound fit juga menawarkan kombinasi gerakan ketukan drumming dan gerakan kebugaran untuk menciptakan pengalaman olahraga yang penuh semangat dan memikat.

“Di sini kita tuh lebih ke teriak-teriak gitu loh, jadi energinya lebih terasa banget. Lebih Core, ke perut, lebih ke paha, balance,” tuturnya. 

Nah, penasaran ingin mengetahui lebih lanjut terkait olahraga pound fit dari ahlinya? Saksikan langsung dalam Morning Update iNews TV pada Kamis, 27 Juni 2024 pukul 07.00 WIB. Jangan lupa saksikan Morning Update setiap Senin-Jumat, hanya di iNews TV!

Topik Menarik