10 Menu Buka Puasa untuk Anak-Anak, Lezat dan Bergizi!

10 Menu Buka Puasa untuk Anak-Anak, Lezat dan Bergizi!

Gaya Hidup | BuddyKu | Rabu, 22 Maret 2023 - 19:22
share

10 Menu Buka Puasa untuk Anak-Anak dalam artikel ini bisa menjadi inspirasi Anda. Apa saja menu buka puasa tersebut? Simak ulasannya.

Tinggal beberapa jam lagi umat Islam akan menyambut bulan suci Ramadhan dan menjalankan indah puasa. Salah satu hal yang harus diperhatikan adalah menu buka puasa terutama untuk anak-anak.

Dengan menyediakan menu buka puasa yang enak dan lezat bisa membuat anak-anak semakin semangat untuk berpuasa. Namun saat menyiapkan menu berbuka puasa perlu diperhatikan juga yah kandungan gizinya, agar anak tetap mendapatkan gizi yang cukup.

Nah kali ini MNC Portal akan merangkum menu buka puasa untuk anak-anak yang enak dan bergizi. Berikut ulasannya, Rabu (22/3/2023).

1. Tumis ayam kecap

10 Menu Buka Puasa untuk Anak-Anak

(10 Menu Buka Puasa untuk Anak-Anak, Foto: Instagram/@dapurumami.id)

Bahan:

400 gr Daging ayam fillet paha, potong kotak

3 siung Bawang putih (cincang)

bh Bawang bombay (potong dadu)

10 ml Air

2 sdm Minyak

2 buah Cabai merah besar (potong-potong)

2 buah Cabai hijau besar (potong-potong)

2 sdt Masako Rasa Ayam

Bahan bumbu rendaman:

6 sdm Kecap manis

sdt Lada bubuk

Cara membuat:

1. Campur semua bumbu rendaman ayam dan diamkan selama 30 menit.

2. Panaskan minyak lalu tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum.

3. Masukan ayam dan tambahkan air, Aduh hingga rata.

4. Masukkan cabai dan Masako Rasa Ayam. Masak hingga matang. Koreksi rasa. Ayam tumis kecap siap disajikan.

2. Sup bakso

Bahan:

8 buah bakso sapi

4 potong tahu putih (bagi dua)

4 potong tahu bakso coklat (bagi dua)

1 bungkus Masako Rasa Sapi

3 btg gawi hijau

2 btg seledri

1500 ml Air

1 sdt gula pasir

Bahan bumbu halus:

4 siung bawang merah

2 siung bawang putih

sdt lada bubuk

Cara membuat:

1. Panaskan minyak, lalu tumis bumbu hingga halus.

2. Masukan air dan daun seledri, diamkan hingga mendidih.

3. Masukkan gula dan Masako Rasa Sapi, bakso, dan tahu.

4. tuang ke mangkuk dan sajikan dengan sawi.

3. Sosis dibalut tepung

10 Menu Buka Puasa untuk Anak-Anak

(10 Menu Buka Puasa untuk Anak-Anak, Foto: Instagram/@dapurumami.id)

Bahan:

4 bh sosis ayam

4 bh sumpit bambu

170 gr tepung roti kasar

800 ml Minyak untuk menggoreng

100gr bks Mayumi

Bahan adonan:

200gr tepung terigu

9 gr Masako Rasa Ayam

1 sdt ragi instan

1 sdm gula pasir

Cara memasaknya:

1. Masukan ragi, gula, dan tepung ke dalam wadah dan campurkan dengan air hangat. Setelah itu masukan Masako Rasa Ayam dan aduk adonan hingga kalis. Diamkan 35 menit dan tutup dengan kain.

2. Tusuk sosis dan lilitkan ke dalam adonan yang mengembang hingga terbalut semua dnegan tepung roti kasar hingga merata.

3. Goreng sosis di minyak yang panas dan berwarna kecoklatan.

4. Setelah matang angkat dan tiriskan, siapkan Mayumi untuk cocolan sosis.

4. Tahu sayur

Bahan:

1 kotak tahu putih

1 buah wortel, dipotong kecil-kecil

1 lembar daun bawang, dipotong kecil-kecil

1 butir telur ayam

100 gr tepung terigu

1/2 butir bawang bombay

3 siung bawang putih

Merica, garam, dan gula secukupnya

Penyedap makanan

Tepung panir secukupnya

Cara membuat:

1. Haluskan tahu, lalu masukkan irisan wortel, daun bawang, dan bahan lainnya (kecuali telur).

2. Masukkan bumbu halus ke dalam adonan, aduk rata dan kukus selama kurang lebih 15 menit.

3. Setelah dikukus, potong kotak-kotak. Kocok lepas telur, celupkan nugget ke dalam kocokan telur dan aburi atau baluri dengan tepung terigu. Panaskan minyak di wajan.

4. Goreng nugget hingga cokelat keemasan. Angkat, tiriskan, dan sajikan dengan saus atau mayones.

5. Capcay buncis wortel dan kol

Bahan:

1 genggam buncis (iris serong tipis)

1 buah wortel (iris serong tipis)

2-3 lembar kol atau kubis (potong sedikit melebar)

Bumbu halus:

3 siung bawang merah

1-2 siung bawang putih

Bumbu iris :

1 ruas cabai merah (iris serong tipis)

1 lembar kecil daun bawang (iris kecil)

1/2 bagian tomat (iris segitiga)

Bumbu Tambahan :

1/2 sdm minyak goreng

150ml air putih

Garam dapur secukupnya

Gula pasir secukupnya

Lada bubuk secukupnya

Penyedap rasa secukupnya

1 lembar daun salam

Cara membuat:

1. Siapkan bahan utama lalu cuci sayuran tersebut dengan air mengalir.

2. Panaskan minyak lalu tumis bumbu halus hingga wangi.

3. Masukan bumbu iris ke dalam wajan, masak hingga harum.

4. Masukan perlahan sayuran lalu aduk lagi hingga rata.

5. Masukan bumbu tambahan dan sayuran lalu koreksi rasa. Setelah sayuran layu angkat dan sajikan.

6. Bubur kacang hijau

Bahan:

1/4 kacang hijau

3 gula merah yg panjang (disisir)

Garam secukupna

1 sdm gula pasir

200ml santan

1500 ml air

2 ruas jari jahe geprek

Cara membuatnya:

1. Rendam kacang hijau selama 8 jam.

2. Didihkan air, rebus kacang hijau dan jahe sampai lunak.

3. Masukkan gula merah halus sampai larut

4. Tambahkan santan, garam, dan gula. Tunggu sampai empuk lalu sajikan.

7. Sup telur jagung

Bahan:

100 gr ayam (potong dadu)

1 bh wortel (potong dadu kecil)

1 bh jagung (iris-iris)

1 btr telur

1/2 bh bawang bombay (cincang)

1 siung bawang putih (cincang

500 ml Air kaldu atau air biasa

1 sdm maizena larutkan dengan sedikit air

Lada secukupnya

Garam secukupnya

Cara membuat:

1. Rebus air lalu masukan ayam dan wortel, sisihkan.

2. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum lalu masukan ke rebusan wortel.

3. Tabahkan lada dan garam, lalu koreksi rasa.

4. Masukan telur, aduk hingga membentuk serabut.

5. Masak hingga mendidih dan tambahkan larutan maizena dan aduk hingga mengental.

6. Sup telur jagung siap disajikan.

8. Sup Ayam Brokoli

Bahan:

4 ceker ayam

4 sayap ayam

1 brokoli ukuran kecil

Kembang kol dikit (ada sisa di kulkas)

50 gr kubis

1 buah wortel

Seledri secukupnya

Bawang merah goreng secukupnya

1,5 sdt garam

1,5 sdm gula pasir

4 siung bawang putih

1/4 sdt merica bubuk

600 ml air

Cara membuat:

1. Cuci bersih ayam, lalu rebus kurang lebih 15 menit.

2. Masukkan wortel yang sudah di potong-potong sesuai selera. Tunggu selama 5 menit.

3. Masukkan brokoli, kembang kol, kubis, gula pasir, garam, dan merica. Aduk hingga merata dan mendidih.

4. Masukkan seledri yang sudah dipotong-potong, aduk sebentar, lalu masukkan bawang merah goreng.

5. Matikan api, sup ayam brokoli siap disajikan.

9. Sop kimlo bakso jamur kuping

Bahan:

1 bonggol kembang kol

2 buah wortel kecil

Segenggam jamur kuping (fresh)

4 butir besar bakso

10 butir telur puyuh

4 siung bawang putih

1/2 bawang bombay

Penyedap rasa secukupnya

Daun bawang dan bawang goreng

Cara membuat:

1. Potong wortel, jamur kuping, kembang kol sesuai selera

2. Haluskan bawang putih dan iris bawang bombay

3. Rebus sebentar jamur kuping, tiriskan buang air nya, sisihkan.

4. Panaskan minyak tumis bawang putih halus beserta bawang bombay, setelah harum masukkan air

5. Setelah mendidih masukkan sayuran sampai empuk, lalu masukkan sisa bumbu, koreksi rasa.

6. Taburi bawang merah goreng dan daun bawang, sop kimlo bakso jamur kuping siap disantap.

10. Tape goreng keju

Bahan-bahan:

600 gr Tape singkong

100 gr Keju parut

75 gr tepung manis serbaguna Sajiku

85 ml Air

600 ml Minyak goreng

Bahan pelengkap:

1 sdm Gula halus

Cara memasak:

1. Haluskan tape singkong, campur dengan keju parut, aduk rata. Bulatkan menjadi 10 buah, sisihkan.

2. Campur Sajiku Tepung Manis Serbaguna dengan 85 ml air. Masukkan adonan bola tape singkong ke dalam adonan basah Sajiku Tepung Manis Serbaguna, gulingkan hingga tape singkong berbalut adonan.

3. Panaskan minyak goreng, masukkan bola-bola tape dan goreng hingga berwarna kuning keemasan. Angkat, taburi dengan gula halus. Sajikan.

Topik Menarik