Punya Calon Suami Spek Karir Mulus, Naysila Mirdad Tak Canggung Pamer Kemesraan dengan Arfito Hutagalung
Aktris Naysila Mirdad belum lama ini merayakan ulang tahunnya yang ke-34 tahun. Diketahui di hari spesialnya tersebut pun turut dihadiri orang-orang yang begitu spesial di kehidupannya, yakni sang kekasih Arfito Hutagalung beserta ibundanya Kiky Hutagalung, bahkan turut dihadiri beberapa rekan artis lainnya, seperti Gisella Anastasia, Sammy Simorangkir dan Viviane, dan Marshanda.
Dikabarkan telah mendapat lampu hijau dari pihak keluarga Arfito Hutagalung. Bahkan sejak pasangan selebriti ini pun go public, diketahui keduanya pun tak canggung memamerkan kemesraannya bahkan di media sosial masing-masing.
Tepat pada hari ulang tahun putri Lydia Kandou pada Senin (23/05/2022) lalu, sang kekasih Arfito dengan sahabat Naysila pun telah merencankan kejutan spesial di hari ulang tahunnya tersebut.
Menanggapi kejutan yang telah direncanakan orang-orang tersayangnya tersebut, pemeran sinetron "Liontin" itu pun tak canggung langsung memeluk Arfito Hutagalung di hadapan para tamu yang menyaksikannya, bahkan menurut sahabat Naysila, ia tak pernah melihat sahabatnya tersebut memberikan ekspresi sebahagia itu.
Arfito Hutagalung pun tampil menyanyikan sebuah lagu untuk kekasihnya tersebut, hingga mengecup kening adik Nana Mirdad tersebut setelah bernyanyi.
Sebelumnya, diketahui keduanya pun sudah sering kali memperlihatkan kemesraannya, seperti saat Naysila dan Arfito tengah menikmati liburan ke sebuah pantai, tanpa ragu Naysila pun merangkul mesra lengan putra Kiky Hutagalung tersebut.