dr Ririn Farabi Arafiq Ucapkan Selamat Pada Supian-Chandra dan Doakan Depok Makin Maju

dr Ririn Farabi Arafiq Ucapkan Selamat Pada Supian-Chandra dan Doakan Depok Makin Maju

Terkini | depok.inews.id | Sabtu, 14 Desember 2024 - 14:00
share

DEPOK, iNews Depok.id - Calon wakil wali kota Depok dr. Ririn Farabi Arafiq mengucapkan selamat atas kemenangan Supian Suri - Chandra Rahmansyah (Supian-Chandra) di Pilkada Depok 2024.

Dalam Pilkada Depok 2024, dr. Ririn Farabi Arafiq maju sebagai calon wakil wali kota berpasangan dengan Imam Budi Hartono (Imam-Ririn). 

"Setiap kompetisi harus siap menang dan siap kalah. Siapapun yg bertanding harus menghormati hasil dari pertandingan tersebut," kata dr. Ririn, Jumat (13/12/2024). 

"Dalam kompetisi Pilkada 2024 kali ini kami ucapkan Selamat kepada bapak Supian Suri dan bapak Chandra Rahmansyah, telah terpilih menjadi walikota dan wakil walikota depok 2025-2030, semoga Allah meridhoi dalam memimpin Kota Depok 5 tahun ke depan serta membawa Depok dalam segala kebaikan dan kemajuan demi kepentingan rakyat kota Depok," ucap dr. Ririn. 

Secara pribadi, partai Golkar dan tim koalisi nomer 1 paslon Imam Ririn, dr Ririn mengucapkan mohon maaf lahir dan bathin jika ada kesalahan apapun selama masa kampanye menyakiti hati atau menyinggung perasaan kawan atau kompetitor. 

dr Ririn juga mengucapkan terima kasih pada semua pendukung, relawan, pejuang Imam-Rririn, yang jumlahnya cukup besar lebih dari 46 pemilih.

"Dalam kesempatan ini dari lubuk hati kami yg paling dalam kami ucapkan terimakasih tak terhingga, semoga Allah balas kebaikan kader, relawan, ormas, sahabat-sahabat semua dengan kebaikan yang berlipat ganda," tutur dr. Ririn. 

Partai Golkar, lanjut dr. Ririn tetap siap menyalurkan aspirasi rakyat demi kepentingan masyarakat kota Depok tercinta. 

"Selanjutnya saya sendiri akan tetap berkarya sebagai dokter, dosen dan juga sebagai fungsionaris Partai Golkar semoga selalu bermanfaat bagi orang banyak," kata dr. Ririn. 

dr. Ririn menyatakan untuk semua warga depok, siapapun pemimpinnya, saat ini warga Depok adalah satu. Semua bergandengan tangan untuk tujuan yg sama, mewujudkan Depok yg maju, damai, aman, nyaman dan sejahtera buat warganya. 

"Salam sayang seluas samudra untuk semua warga depok yang saya cintai," pungkas dr. Ririn.

Topik Menarik