Sejarah dan Asal-usul Karawang Dijuluki Kota Pangkal Perjuangan

Sejarah dan Asal-usul Karawang Dijuluki Kota Pangkal Perjuangan

Travel | BuddyKu | Senin, 10 April 2023 - 17:17
share

KARAWANG merupakan kabupaten yang ada di Jawa Barat. Daerah berjuluk Kota Pangkal Perjuangan ini diketahui sebagai kawasan industri terbesar yang ada di Pulau Jawa.

Mulanya, kabupaten yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Bekasi ini lumbung padi terbesar di Jawa Barat. Akan tetapi, kini Karawang telah bertransformasi menjadi kawasan industri terbesar di Indonesia.

Kabupaten Karawang menjadi saksi bisu dari perjuangan pahlawan Indonesia. Atas kejadian yang ada, membuat kabupaten tersebut berjuluk Kota Pangkal Perjuangan.

Berikut kisah di balik asal-usul Karawang dijuluki sebagai Kota Pangkal Perjuangan yang mungkin jarang orang tahu;

Infografis Kota Paling Ramah Sedunia

Proklamasi kemerdekan Indonesia tidak lepas dari peristiwa Rengasdengklok, salah satu kecamatan yang ada di Karawang. Peristiwa tersebut menjadi sebuah peristiwa yang membekas dalam sejarah indonesia.

Peristiwa yang diprakarsai oleh golongan pemuda ini dipimpin Chairul Saleh yang terjadi pada 16 Agustus 1945. Mereka diketahui menculik Soekarno dan Hatta sebelum proklamasi kemerdekaan dibacakan.

Hal ini bukan tanpa sebab, pasalnya dengan cara ini mereka mampu menjauhkan Soekarno dan Hatta dari pengaruh Jepang.

Atas dasar tersebut, terjadi percepatan pelaksanaan proklamasi Republik Indonesia pada 17 Agustus 1945.

Namun, masih banyak yang bertanya tentang lokasi penculikan kala itu? saat itu Rengasdengklok menjadi daerah yang dianggap aman.

Di Rengasdengklok, Karawang, Soekarno dan Mohammad Hatta ditempatkan di sebuah rumah milik seorang petani keturunan Tionghoa, bernama Djiaw Kie Song.

Infografis Kota Bogor

Hingga kini, rumah tersebut masih berdiri kokoh di dekat bantaran Sungai Citarum, Rengasdengklok, dan ditempati oleh keluarga dari keturunan Djiaw Kie Song.

Adapun itulah penjelasan mengenai Karawang disebut sebagai Kota Pangkal Perjuangan yang diawali dengan peristiwa sebelum kemerdekaan RI.

Topik Menarik