Pastikan Bobot Beras Bantuan Pangan Sesuai SOP, PJ Bupati Brebes Sidak ke Gudang Bulog Cimohong
BREBES, iNews.id - Untuk memastikan kualitas dan bobot beras bantuan pangan yang akan didistribusikan ke masyarakat sesuai SOP, PJ Bupati Brebes Djoko Gunawan sidak ke Gudang Bulog Cimohong, Kamis (10/10/2024).
Selain sidak ke Gudang Bulog Cimohong, PJ Bupati Brebes Djoko Gunawan melakukan sidak ke sejumlah pasar yang ada di Brebes Seperti Pasar Induk Brebes, Pasa Limbangan dan Pasar Modren untuk memastikan ketersediaan adanya Beras SPHP dari Bulog.
"Kita Pastikani dari sisi harga untuk Beras SPHP Rp.12.500/Kg atau 62.500/ kantong 5 kg itu harga sesuai HET. Tadi di Pasar Induk Brebes memang ada sedikit kenaikan harga, tinggal nanti distribusinya ditambah agar harga beras bisa stabil kembali," ujar PJ Bupati Brebes Djoko Gunawan usai melakukan sidak.
Sementara saat di Gudang Bulog Cimohong, secara langsung, Djoko melakukan penimbangan secara acak kantong kantong beras bantuan pangan yang akan di distribusikan ke Kecamatan Larangan.
Hasilnya, tidak ditemukan satupun beras bantuan pangan dalam berat yang kurang dari 10Kg per kantong.
"Kami melihat langsung tadi hasilnya rata rata 10.03 kg, artinya semuanya memenuhi persyaratan 10kg," ungkapnya.
PJ Bupati Brebes juga menjamin stok pangan beras yang ada di Gudang Bulog Cimohong aman hingga ahir dan awal tahun kedepan.
"Secara stok, secara jumlah aman untuk 5 bulan kedepan yaitu 5.034 ton,"untuk Gudang Cimohong adapun seluruh Cabang Tegal 30.900 ton di enam komplek pergudangan ujarnya.
Sementara Wakil Pemimpin Cabang Bulog Tegal Wahyu Tri Hutomo menerangkan, untuk penyerapan harga gabah kering Panen (GKP) Rp 6.400/kg di sawah, sedang untuk Gabah kering Giling (GKG) Rp.7.400 /kg di depan pintu Gudang Bulog. Untuk Beras medium PSO Rp.11.000/ Kg didepan pintu gudang Bulog.
"Dengan kemampuan penyerapan tersebut, kami optimistis ketersediaan beras hingga awal 2025 tetap terjaga. Kami pastikan stok aman dan masyarakat tak perlu khawatir terkait ketersediaan beras," tandasnya.