Rekam Jejak Pelatih Baru Persibo Bojonegoro Kahudi Wahyu Widodo, Apa Prestasinya?
BOJONEGORO, iNews.id – Manajemen Persibo Bojonegoro ahirnya resmi mengumumkan pelatih baru setelah hengkangnya Regi Aritya Yonathan, dia adalah Kahudi Wahyu Widodo. Publik sepak bola terdengar masih asing dengan mantan pelatih Persijap Jepara tersebut.
Lalau bagaimana rekam jejak karir kepelatihan pria berusia 46 tahun ini, berikut kami sampaikan profil dan rekam jejak coach Kahudi, baik sebagai pemain maupun karirnya sebagai pelatih di kancah persepakbolaan tanah air, dikutip dari Transfermarkt.
Nama di Negara kelahiran :
Nama Lengkap : Kahudi Wahyu Widodo
Tanggal lahir / Umur: 22 Jul 1978 (46)
Tempat kelahiran: Madiun Indonesia
Kewarganegaraan: Indonesia Indonesia
Periode rataan sebagai pelatih: 0,39 Tahun
Lisensi Kepelatihan: Lisensi A Nasional
Formasi yang disukai: 4-3-3 Attacking
Statistik pertandingan di Liga 2 musim 24/25, main 8 pertandingan, menang 4 kali, seri 3 kali, kalah 1 kali, atau meraih 1,88 pion setiap pertandingan.
Rekam jejak kepelatihan :
Sragen United Pelatih Kepala 17/18 (1 Jul 2017) - 17/18 (31 Des 2017)
Persibangga Pelatih Kepala 17/18 (1 Jan 2018) - 18/19 (31 Jul 2018)
PERSIS, Assisten Pelatih 19/20 (1 Sep 2019) - 19/20 (30 Jun 2020)
Persab Pelatih Kepala 22/23 (1 Sep 2022) - 22/23 (30 Mar 2023)
Persijap Pelatih Kepala 24/25 (23 Jul 2024) - 24/25 (31 Okt 2024)
Persibo Pelatih Kepala 24/25 (20 Nov 2024)
Rekam jejak sebagai pemain professional
Kahudi wahyu Widodo pernah bermain di sejumlah klub, diantaranya PSS Sleman pada tahun 2006, Persiba Bantul 2007, PSIS Semarang 2008, Persikabo 2012, terahir di Persires 2015. Kami belum menemukan sumber yang menyebutkan terkait prestasi atau trophy kejuaraan / kompetisi apa yang pernah diperoleh, baik sebagai pemain maupun pelatih.