Ratusan Siswa di Tulungagung Gelar Aksi Cabut Paku dan Bersih Lingkungan
Tulungagung, iNewsTulungagung.id- – Sebanyak 355 pelajar SMA Katolik (SMAK) Tulungagung melaksanakan aksi sosial berupa pembersihan lingkungan dan pencabutan paku dari pohon, Jumat (24/01/2025). Kegiatan ini dilaksanakan serentak di tujuh lokasi strategis di Kabupaten Tulungagung.
Lokasi kegiatan meliputi lingkungan sekitar sekolah, Alun-alun Tulungagung, Pasar Wage, Pasar Ngemplak, Lapangan SMAK Tulungagung, Ruang Terbuka Hijau (RTH) Reog Kendang, serta jalan protokol di sekitar Dinas Kesehatan Kabupaten Tulungagung.
Dalam aksi ini, para pelajar bersama warga sekolah membersihkan sampah dan membuangnya ke tempat pembuangan yang telah disediakan. Selain itu, mereka juga melakukan aksi cabut paku yang menancap di batang pohon untuk menjaga kesehatan dan kelestarian pohon.
Wakil Ketua Ikatan Alumni SMAK Tulungagung, Winarto, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan kepedulian pelajar terhadap kebersihan lingkungan serta mendukung program penghijauan Kabupaten Tulungagung.
“Kami berharap kegiatan ini dapat berkontribusi pada terciptanya lingkungan yang bersih dan indah di Tulungagung, sekaligus mendukung Pemkab Tulungagung dalam program penghijauan,” ujarnya.
Winarto juga menyebutkan bahwa Bupati terpilih, Gatut Sunu, yang merupakan alumni SMAK Tulungagung, diharapkan dapat menjalin kolaborasi dengan pihak sekolah dalam menciptakan lingkungan yang lebih hijau.
Ketua panitia kegiatan, Hariyadi, menjelaskan bahwa aksi cabut paku dipilih sebagai salah satu bentuk kepedulian terhadap kondisi pohon yang sering terabaikan.
“Paku yang menancap di pohon dapat menyebabkan infeksi pada pohon, sehingga hama lebih mudah menyerang. Akibatnya, pohon menjadi tidak sehat dan rawan mati,” ungkapnya. (*)