Periskop 2025: Penyakit HMPV hingga Kesehatan Mental Masih Terus Membayangi
Awal tahun 2025 mulai diramaikan perihal isu kesehatan yang patut dipahami masyarakat. Potensi tantangan kesehatan ini pun beragam, salah satunya yang menghebohkan masyarakat ialah masuknya virus HMPV ke Indonesia.
Sebelumnya, publik dibuat khawatir dengan lonjakan kasus virus HMPV yang menggemparkan China. Kementerian Kesehatan RI pun mengumumkan virus yang menyerang saluran pernapasan ini telah masuk ke Indonesia dan menginfeksi beberapa anak-anak.
Selain itu, makan siang bergizi gratis yang menjadi program Presiden RI, Prabowo Subianto juga menjadi sorotan. Program ini dilakukan guna menambah kecukupan gizi anak-anak sekolah demi menuju Indonesia Emas 2045.
Pemberian makan bergizi gratis ini juga tak luput dari perbincangan, salah satunya gizi dari lauk yang diberikan kepada para anak-anak sekolah ini.
Dokter sekaligus Epidemiolog, Dicky Budiman mengungkap ada beberapa potensi isu hingga ancaman kesehatan di tahun 2025 ini, yakni:
Krisis Kesehatan Anak dan Gizi Buruk
Krisis kesehatan anak dan gizi buruk juga diprediksi menjadi perhatian di tahun 2025. Program makan siang bergizi yang tengah dilakukan ini juga bertujuan untuk mengatasi permasalahan gizi buruk pada anak-anak sekolah di masa pertumbuhannya.
Meski begitu, Dicky Budiman mengungkap tidak cukup hanya dengan program makan bergizi gratis yang dimulai di tahun 2025, program juga harus disertai dengan adanya perubahan pola hidup dan juga perubahan aspek atau sektor lain seperti lingkungan, sanitasi, air bersih dan sebagainya, sehingga mendukung peningkatan status gizi Masyarakat Indonesia.
Virus HMPV
Lonjakan kasus HMPV di China juga turut menjadi momok menakutkan di Indonesia. Namun, Kementerian Kesehatan RI, mengungkap bahwa virus ini telah lama ada di Tanah Air dan mengimbau masyarakat tak panik menghadapinya.
Dr. dr. Telly Purnamasari Agus, M. Epid, Peneliti Ahli Madya Pusat Riset Kedokteran Preklinis dan Klinis BRIN mengungkap virus HMPV ini telah lama masuk di Indonesia dan memiliki gejala mirip seperti influenza.
Penularan HMPV bisa berdampak ringan hingga berat tergantung pada kondisi imunitas pasien. Gejala yang ditimbulkan juga berbeda-beda di setiap orang. Namun, dengan pencegahan hingga penanganan yang tepat virus ini bisa dicegah perkembangannya menjadi penyakit yang lebih berat.
Penyakit Mental
Masalah kesehatan mental diprediksi terus meningkat akibat stres ekonomi, ketidakpastian global, dan isolasi sosial.
Depresi, kecemasan, dan bunuh diri menjadi tantangan utama, terutama di kalangan remaja dan dewasa muda. Kesehatan mental, seperti meditasi, terapi, dan pelatihan mindfulness diprediksi akan difokuskan di tahun 2025 ini. Selain itu, perusahaan juga diharapkan semakin mendukung kesejahteraan karyawan melalui program kesehatan.