Jaga Kondusifitas Rangkaian Pilkada, Polsek Bukit Kapur Gelar Jumat Curhat di Gedung Aula SMKN 3

Jaga Kondusifitas Rangkaian Pilkada, Polsek Bukit Kapur Gelar Jumat Curhat di Gedung Aula SMKN 3

Berita Utama | dumai.inews.id | Jum'at, 8 November 2024 - 14:50
share

DUMAI, iNewsDumai.id - Dalam rangka menjaga kondusifitas wilayah selama berlangsungnya rangkaian Pilkada, Polsek Bukit Kapur mengadakan kegiatan bertajuk Jumat Curhat di Gedung Aula SMKN 3, Jalan Kebun, Kelurahan Bukit Kapur, Kecamatan Bukit Kapur, (8/11/2024).

Giat ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Bukit Kapur, Iptu Andra Nosa, S.H., M.H., yang mewakili Kapolres Dumai AKBP Dhovan Oktavianton. 

Hadir pula dalam acara ini Bhabinkamtibmas Kelurahan Bukit Kapur, Aiptu Subandi, dan Bhabinkamtibmas Bukit Kayu Kapur, Aipda Frits Hendra Sihombing.

Dalam sambutannya, Iptu Andra Nosa menyampaikan pentingnya sinergi antara masyarakat dan kepolisian untuk menjaga ketertiban selama masa kampanye hingga pelaksanaan Pilkada. 

"Pilkada adalah momen penting bagi kita semua, terutama dalam menentukan pemimpin yang akan membawa daerah ini ke arah yang lebih baik. Karena itu, keamanan dan ketertiban harus tetap terjaga," ujar Iptu Andra. 

Ia menambahkan bahwa pihak kepolisian akan selalu siaga dan siap menerima informasi serta masukan dari masyarakat untuk mencegah terjadinya potensi gangguan.

Lebih lanjut, Iptu Andra Nosa mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersikap bijak dan tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memecah belah. 

"Kami harapkan masyarakat tetap tenang dan tidak mudah terpengaruh oleh berita yang belum tentu benar. Segala bentuk informasi yang mencurigakan bisa disampaikan langsung kepada Bhabinkamtibmas atau ke Polsek untuk ditindaklanjuti," tuturnya. 

Hal ini, menurutnya, merupakan bagian dari upaya mencegah penyebaran hoaks yang berpotensi memicu kericuhan.

Tidak hanya itu, Iptu Andra juga memberikan perhatian khusus pada kelompok pemuda agar turut berperan aktif dalam menciptakan suasana yang kondusif selama Pilkada berlangsung. 

"Pemuda memiliki peran penting sebagai agen perubahan. Kami berharap para pemuda juga bisa menjadi pelopor dalam menjaga suasana aman, tertib, dan damai. Ini saatnya menunjukkan bahwa kita semua bisa berperan positif dalam proses demokrasi," katanya penuh semangat.

Mengakhiri pernyataannya, Iptu Andra Nosa mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berperan aktif dalam menjaga ketertiban di wilayah Bukit Kapur.

 "Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah membantu kami menjaga keamanan. Semoga kegiatan ini semakin memperkuat kebersamaan kita dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif," tutupnya. 

Harapannya, rangkaian Pilkada di Kecamatan Bukit Kapur dapat berlangsung dengan aman dan damai.

Topik Menarik