Gunung Lewotobi Laki-Laki Erupsi Hari Ini, Keluarkan Abu Vulkanis dan Kilatan Petir

Gunung Lewotobi Laki-Laki Erupsi Hari Ini, Keluarkan Abu Vulkanis dan Kilatan Petir

Berita Utama | inews | Jum'at, 1 November 2024 - 08:12
share

JAKARTA, iNews.id - Gunung Lewotobi Laki-laki kembali mengalami erupsi, Jumat (1/11/2024) pagi. Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) melaporkan gunung api aktif tersebut meluncurkan abu vulkanis setinggi 1.000 meter di atas puncak dan mengeluarkan kilatan petir. 

Diketahui, Gunung Api Lewotobi Laki-laki terletak di Kab/Kota Flores Timur, Nusa Tenggara Timur dengan posisi geografis di Latitude -8.5389°LU, Longitude 122.7682°BT dan memiliki ketinggian 1584 mdpl. Saat ini, status Gunung Lewotobi Laki-laki Level III Siaga. 

“Terjadi erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki pada hari Jumat, 01 November 2024, pukul 04:20 WITA dengan tinggi kolom abu teramati ± 1.000 meter di atas puncak (± 2.584 meter di atas permukaan laut),” ujar Petugas Pos Pengamatan Gunung Api Herman Yosef S Mboro, Jumat (1/11/2024).

Herman mengatakan, kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal ke arah barat. Erupsi ini terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 14.8 mm dan durasi 207 detik.

Dia meminta masyarakat sekitar Gunung Lewotobi Laki-laki dan pengunjung maupun wisatawan tidak beraktivitas apa pun dalam radius 3 km dari pusat erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki serta jarak sektoral 4 km pada arah utara timur laut dan 5 km pada sektor timur laut.

Topik Menarik