Persaingan Gelar Konstruktor F1 2024 Makin Panas, Red Bull Racing Kesulitan Kejar McLaren dan Berpotensi Disalip Ferrari

Persaingan Gelar Konstruktor F1 2024 Makin Panas, Red Bull Racing Kesulitan Kejar McLaren dan Berpotensi Disalip Ferrari

Berita Utama | okezone | Jum'at, 18 Oktober 2024 - 04:20
share

PERSAINGAN perebutan gelar juara konstruktor Formula One (F1) 2024 semakin panas karena Red Bull Racing yang sudah berjaya di dua musim terakhir, kini justru tengah tertinggal dari McLaren yang nyaman di posisi pertama.

Red Bull Racing yang kini menempati posisi kedua di klasemen sementara konstruktor F1 2024 itu memiliki total 475 poin, berbeda 41 angka dengan McLaren yang berada di puncak. Kabar buruknya, posisi Red Bull pun bisa turun lagi ke posisi ketiga karena di bawah mereka, yakni Scuderia Ferrari pun hanya berjarak 34 poin saja.

Karena itulah, sang juara dunia F1 2009, Jenson Button, menyarankan Red Bull Racing untuk fokus agar tak tersalip Ferrari ketimbang mengejar McLaren. Dengan enam balapan tersisa di F1 2024, Button merasa kecil peluang bagi Max Verstappen dan Sergio Perez untuk mengejar perolehan poin dua tim McLaren.

Button pun justru merasa Red Bull Racing justru berpeluang besar digeser Ferrari. Jika itu terjadi, Button hanya bisa tersenyum karena sudah lama ia tak melihat ada tim yang berada di luar dua besar pada klasemen konstruktor, tapi pembalapnya mampu menjadi juara dunia.

Max Verstappen bersama dua pembalap McLaren, Lando Norris dan Oscar Piastri

"Saya tidak ingat kapan terakhir kali sebuah tim menang di kategori pembalap tetapi finis ketiga di kategori konstruktor. Saya yakin seseorang akan memberi tahu saya,” kata Button, dikutip dari Crash, Jumat (17/10/2024).

"Itu ekstrem, bukan? Itu menunjukkan betapa hebatnya kinerja Max (Verstappen) di mobil. Yang pasti, saya tidak bisa melihat Red Bull (dapat) mengalahkan McLaren saat ini (di kejuaraan tim konstruktor),” tambahnya.

Topik Menarik