Shin Tae-yong Bocorkan Timnas Indonesia Kedatangan 2 Pemain Naturalisasi Baru, Ini Posisinya

Shin Tae-yong Bocorkan Timnas Indonesia Kedatangan 2 Pemain Naturalisasi Baru, Ini Posisinya

Berita Utama | inews | Kamis, 5 September 2024 - 13:10
share

JAKARTA, iNews.id - Shin Tae-yong membocorkan Timnas Indonesia bakal kedatangan dua pemain naturalisasi baru. Kemungkinan besar posisinya adalah striker.

Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, sebelumnya telah memberikan bocoran ada pemain keturunan yang datang ke Tanah Air pada agenda FIFA Matchday September. Pemain itu nantinya akan berjabat tangan dengan Erick Thohir sebagai tanda akan menjadi pemain keturunan baru untuk Timnas Indonesia.

Kabar itu tampaknya memang benar adanya. Pasalnya, Shin Tae-yong mengungkapkan kalau kemungkinan nantinya bakal ada dua tambahan pemain keturunan yang memperkuat Timnas Indonesia.

Menurut saya kemungkinan akan ada dua pemain naturalisasi lagi sebagai tambahan, kata Shin Tae-yong, mengutip dari kanal Youtube PSSI, Kamis (5/9/2024).

Shin Tae-yong menyampaikan saat ini pemain yang dibutuhkan adalah striker. Dia pun membocorkan bahwa ada sosok bomber baru yang memang nantinya akan dinaturalisasi untuk bisa membela Timnas Indonesia.

"Posisi yang dibutuhkan striker, sangat dibutuhkan. Mungkin penambahan di posisi tersebut," ujarnya.

Hanya saja, baik Arya maupun Shin Tae-yong tidak menyebut siapa sosok pemain keturunan baru yang akan datang ke Indonesia. Namun, beberapa nama sudah cukup santer dikaitkan. Seperti Ole Romeny, Mauro Zijlstra, Mees Hilgers, sampai Kevin Diks.

Jika mengambil pernyataan Shin Tae-yong terkait sosok striker, kemungkinan sosok itu adalah Ole Romeny atau Mauro Ziljstra. Sementara untuk satu sosok lainnya belum diketahui pasti siapa. Namun yang pasti, menarik untuk dinantikan siapa pemain yang akan diperkenalkan ke publik nanti.

Kemungkinan, sosok pemain keturunan baru itu akan terungkap bertepatan pada laga Timnas Indonesia versus Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (10/9/2024) mendatang.

Topik Menarik