5 Warga Pemalang Terbakar Ledakan Petasan Bambu Pawai HUT Ke-79 RI

5 Warga Pemalang Terbakar Ledakan Petasan Bambu Pawai HUT Ke-79 RI

Berita Utama | sindonews | Sabtu, 17 Agustus 2024 - 00:45
share

Lima warga terbakar akibat ledakan petasan bambu pada Sabtu siang. Kejadian ini terjadi saat karnaval peringatan HUT ke-79 RI di Desa Gambuhan, Pulosari, Pemalang, Jawa Tengah.

Kelima warga tersebut mengalami luka bakar yang cukup serius saat mengikuti karnaval di desa mereka, Sabtu (17/8/2024).

Camat Pulosari, Agus Mulyadi menjelaskan, insiden tersebut terjadi ketika salah satu peserta karnaval menyalakan petasan bambu.

Ledakan tersebut menyambar peserta lain yang berada di depan, membakar kostum yang mereka kenakan.

"Kostum peserta yang diolesi oli bekas langsung terbakar, dan api dengan cepat menyebar ke tubuh korban bernama Slamet. Bahkan, beberapa warga yang berusaha memadamkan api justru ikut terbakar," ujar Agus Mulyadi.

Kelima korban, yaitu Santoso, Irgi, April, Ardian, dan Sandi, semuanya warga Desa Gambuhan, Pulosari, Pemalang, langsung dilarikan ke RSI Moga untuk mendapatkan perawatan medis.

Petugas RSI Moga, dr Arbian, mengungkapkan bahwa korban rata-rata mengalami luka bakar sekitar 50 hingga 60 persen, dengan beberapa korban mengalami luka yang cukup serius.

"Korban akan dirujuk ke rumah sakit lain untuk mendapatkan penanganan medis lebih lanjut," jelas dr Arbian.

Topik Menarik