Masih Ingat Film The Karate Kid? Ini Tempat Ikonik yang Jadi Lokasi Syuting Scene Favorit

Masih Ingat Film The Karate Kid? Ini Tempat Ikonik yang Jadi Lokasi Syuting Scene Favorit

Berita Utama | BuddyKu | Minggu, 20 November 2022 - 04:50
share

Siapa yang enggak tahu film legendaris The Karate Kid? Pasti semua udah pada tahu, dong. Film yang sempat melejit pada tahun 2010, menarik banyak penggemar karena alur cerita yang luar biasa, penuh motivasi dan juga tak ketinggalan para pemerannya yang legendaris yaitu Jackie Chan dan Jaden Smith.

Nah, kali ini kita akan membahas sama-sama tentang salah satu tempat yang menjadi setting pembuatan film. Tempat ini cukup ikonik karena, meninggalkan adegan yang cukup emosional. Namanya adalahKuil Surga, Temple of Heaven Park yang terletak di Beijing, Cina.

the karate kid
Temple of Heaven, Beijing, Cina. (Instagram/@qiang5706)

Ini merupakan kuil yang terbesar dari kompleks bangunan kekaisaran Beijing. Kuil Surga dikenal dengan tata letak simbolis yang ketat, struktur yang aneh, dan dekorasi yang megah.

Kaisar Ming dan Qing (dari tahun 1420 hingga 1900) menggunakan tempat ini untuk menyembah Dewa Surga dan berdoa untuk panen yang baik di sana.

Desain bangunan utama adalah kombinasi dari lingkaran dan kotak, yang melambangkan kepercayaan ditandai dengan surga itu bulat dan bumi itu persegi.

Kondisi Kuil Surga Sekarang

Meskipun pada zaman kekaisaran publik tidak diizinkan masuk ke sini namun, sekarang semua orang sudahbisa menikmatinya dengan biaya yang murah.

Penulis: Jihan Rienita

Artikel Menarik Lainnya:

Topik Menarik