Kastaneer Lulus Tes Medis, Mata Kanan Tak Jadi Masalah
BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Dokter tim Persib Bandung, Wira Prasetya, mengungkapkan hasil tes medis yang telah dilakukan terhadap pemain anyar Gervane Kastaneer.
Tes medis ini dilakukan untuk memastikan kondisi fisik Kastaneer sebelum bergabung dengan tim.
Hasil tes medis menunjukkan bahwa pemain kelahiran Rotterdam, Belanda, tersebut dalam kondisi yang sangat baik.
"Gervane sudah menjalani medical check-up dan hasilnya sangat baik. Otot, tulang, sendi, serta rekam medis lainnya juga semuanya oke," ujar Wira Prasetya, Rabu (15/1/2025).
Mengenai kondisi mata kanan Kastaneer yang sempat bermasalah, Wira menegaskan bahwa hal itu bukanlah masalah baru.
"Oh itu sudah lama. Saya rasa tidak ada yang perlu dikhawatirkan, tidak memengaruhi apa-apa. Kalau tidak salah, itu sudah terjadi sekitar enam tahun lalu," jelas Wira.
Saat ini, Gervane Kastaneer sudah bergabung dalam sesi latihan Persib yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Rabu (15/1/2025).
Majelis Paud Dasmen PCA Wates Utara Gelar Parenting, Anak TK ABA Dibekali Tahfidz dan Qiraah
Ini menjadi sesi latihan pertama Kastaneer di Bandung setelah sebelumnya ia sempat berlatih bersama Maug Bandung di Jayapura, menjelang pertandingan melawan PSBS Biak.
Namun, dalam latihan tertutup kali ini, satu pemain anyar lainnya, Ahmad Agung, yang dipinjam dari Persik Kediri, belum turut serta dalam latihan tersebut.