Art Moments Bali 2023 Jadi Pameran Seni Pertama Pamerkan Karya di Kamar Hotel
Sukses dengan Art Monets Jakarta, kini Arts Moment hadir di Bali sebagai wadah untuk para seniman, kolektor seni, galeri, hingga komunitas seni se-Asia Tenggara berkumpul dan berkreasi.
Art Moments Bali 2023 akan digelar mulai 23 Juni 2023 hingga 25 Juni 2023. Uniknya, Art Moments Bali ini menjadi pertama kalinya sebuah pameran seni yang digelar di kamar hotel.
Art Moments Bali 2023
Art Moments Bali 2023 ini akan segera digelar mulai 23 Juni 2023 hingga 25 Juni 2023 di InterContinental Bali Resort, Jimbaran. Bali terpilih menjadi lokasi setelah Jakarta karena dinilai strategis sebagai pintu masuk wisatawan domestic dan mancanegara.
"Setelah mengadakan penelitian dan berjumpa dengan berbagai kolektor, kami melihat bahwa Bali adalah pulau yang cocok untuk kami membuat base baru, yaitu Art Moments Bali," ungkap Co-Founder dan Fair Director Art Moments Jakarta, Sendy Widjaja.
Art Moments Bali akan mengusung tema Infinite Boundaries yang menyoroti sifat seni rupa kontemporer yang terus berkembang, yang mencerminkan perubahan kehidupan dan dinamika masyarakat di era sekarang. Pameran seni ini dapat dikunjungi secara gratis pada 24 Juni 2023 dan 25 Juni 2023 pukul 13.00 hingga 21.00 WITA.
Pameran Seni Pertama di Kamar Hotel
Menurut Sendy, Art Moments Bali mengusung konsep room art fair dengan menggelar pameran di kamar hotel. Konsep seperti ini sebelumnya telah banyak digunakan di luar negeri.
"Untuk kali ini kita akan menampilkan hotel room art fair. Konsep ini sudah ada di Los Angeles, ada di Seoul, ada di Tokyo, Hong Kong," ungkap Sendy.
Nantinya para pemilik galeri dan seniman akan menampilkan karya-karya mereka dengan beragam format di kamar hotel. Pameran seni ini juga memadukan tekonologi virtual seperti Augmented Reality (AR), Virtual Reality (VR) dan lain sebagainya.
"Hotel room art fair ini adalah konsep yang baru, di mana para galeri akan merespons kamar hotel dan salah satu mitra kita dengan Augmented Reality (AR), Virtual Reality (VR). Ada yang merespons dengan art toys, art prints, ada yang merespons dengan seni dan tarian, fabric art, textual art, dan lain-lain," lanjutnya.
Setidaknya ada 14 galeri dan 100 seniman yang berpartisipasi dalam pameran ini baik yang berasal dari Jakarta maupun Bali.