15 Karung Sampah Diangkut dari Gunung Burangrang KBB, Banyak Botol Berisi Urine
BANDUNG BARAT, iNews.id - Sebanyak 15 karung berisi sampah diangkut dari Gunung Burangrang, Kabupaten Bandung Barat (KBB). Para pecinta alam yang melakukan bersih-bersih itu, menemukan 8 karung botol plastik berisi urine.
Kami gabungan komunitas pecinta alam Bandung Raya melakukan bersih-bersih di jalur pendakian Gunung Burangrang. Hasilnya mengejutkan. Banyak sampah botol berisi air kencing, kata Muty Listiani Sukma, penggagas operasi bersih-bersih sampah gunung, Sabtu (18/3/2023).
Muty Listiani Sukma menyatakan, pecinta alam Bandung Raya miris dengan temuan hasil operasi bersih-bersih tersebut.
Sebab, sampah plastik itu sulit terurai di tanah sehingga bisa mengganggu ekosistem lingkungan. Apalagi sampah itu banyak juga ditemukan di kawasan puncak Gunung Burangrang.
Isinya (urine) kami buang karena kalau dibawa ke bawah berat. Total ada 15 karung sampah plastik yang terkumpul, ujar dia.
Pecinta alam, ujar Muty Listiani Sukma, menduga, mereka yang buang air kencing itu karena takut keluar tenda atau kencing sendirian di malam hari sehingga buang air kecil di botol.
Selain itu, pecinta alam juga menemukan sampah lain, seperti kantong plastik, puntung rokok, pembalut wanita, tisu basah, dan berbagai jenis sampah non-organik.
Muty Listiani Sukma sangat menyayangkan perilaku para pendaki gunung yang tidak bisa menjaga alam. Mereka harusnya tidak meninggalkan sampah plastik di tengah hutan karena merusak alam dan mengganggu lingkungan.
Semoga jangan sampai ada yang seperti itu lagi, sampah harusnya di bawa turun lagi dan buang di tempat semestinya, tutur dia.