Museum Geologi Bandung, Harga Tiket dan Wahana
BANDUNG, iNews - Museum Geologi, objek wisata cukup terkenal di kota Bandung. Bagi Anda yang berencana liburan ke Kota Bandung, jangan lupa mengunjungi wisata Museum Geologi di Jalan Dipogoro, Kelurahan Cihaurgeulis, Kecamatan Cibeunying Kaler, Kota Bandung, sekitar 300 meter seberang Gedung Sate.
Museum yang dikelola oleh Badan Geologi, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDAM) ini menyimpan koleksi berbagai jenis bebatuan, mineral bumi, dan fosil.
Yang paling terkenal adalah replika fosil mamot, gajah purba raksasa dan Tyranosaurus Rex, predator dari zaman purbakala.
Dengan mengunjungi Museum Geologi, Anda bisa berwisata sambil belajar tentang sejarah, fosil, mineral alam dan manusia zaman prasejarah.
Museum Geologi dibangun pada 16 Mei 1928 dengan nama Geologisch Laboratorium. Pada masa pendudukan Jepang, Museum Geologi menjadi bagian laboratorium paleontologi kimia.
Rebut Berbagai Hadiah hingga Liburan Gratis ke Kanada melalui Shopvaganza 2024 dari Mitra10
Kemudian 1999, Museum Geologi ditutup untuk direnovasi. Museum dibuka kembali pada 23 Agustus 2000 diresmikan oleh Presiden Megawati Soekarnoputri yang didampingi oleh Menteri Pertambangan saat itu.
Bagunan bersejarah Museum Geologi Bandung ini menjadi daya tarik wisatawan, baik lokal maupun mancanegara. Museum Geologi memberikan edukasi bagi anak-anak.
Harga tiket masuk Museum Geologi Bandung 2023:
Harga tiket masuk Museum Geologi Bandung pada 2023 cukup murah meriah. Anda hanya merogoh kocek beberapa ribu rupiah untuk mendapatkan tiket masuk. Berikut harga tiket Museum Geologi Bandung:
Tiket masuk umum : Rp3.000 per orang
Tiket masuk mahasiswa dan pelajar: Rp2.000 per orang.
Tiket masuk turis international: Rp10.000 per orang.
Farel Tarek Ungkap Keajaiban Laut Karimunjawa, 240 Spesies Ikan Hias dan Terumbu Karang Terawat
Jam buka Museum Geologi Bandung:
Selasa, Rabu, Kamis: pukul 09.00-15.00 WIB
Sabtu & Minggu: pukul 09.00-14.00 WIB
Jumat & Libur Nasional: TUTUP
Wahana & aktivitas di Museum Geologi:
. 3D Museum
. Wisata Edukasi
. Night At the museum
. Wisata Kuliner
. Penggalian fosil
. Taman Batu
. Spot foto menarik
. Fosil dinosaurus.
Selain itu juga museum geologi mempunyai fasilitas Gedung auditorium yang digunakan untuk kegiatan seminar, ceramah, pemutaran film, dan lainnya. Ada juga ruang edukasi yang hanya di isi 40 kapasitas orang saja untuk berdiskusi.
Museum Geologi cocok untuk dijadikan sebagai tempat wisata bersama keluarga, teman, kerabat atau anak-anak yang ingin berwisata sambil belajar.
Bagi Anda yang ingin mengunjungi Museum Geologi Bandung, selalu patuhi protokol kesehatan dan tata tertib.