Trayek Damri Rute YIA-Makam Raja Imogiri Mulai Dibuka, Segini Tarifnya

Trayek Damri Rute YIA-Makam Raja Imogiri Mulai Dibuka, Segini Tarifnya

Travel | BuddyKu | Selasa, 10 Januari 2023 - 22:04
share

BANTUL, iNews.id - Untuk menunjang peningkatan wisatawan yang datang ke wilayah Bantul, pemkab telah membuka jalur baru angkutan umum Damri dari bandara YIA sampai makam raja-raja Imogiri. Jalur ini mulai dibuka pada Selasa (10/12023).

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Bantul, Singgih Riyadi mengatakan, Kabupaten Bantul memiliki banyak sekali destinasi wisata, baik pantai, pegunungan hutan dan wisata sejarah. Oleh karena itu, untuk mendorong peningkatan kunjungan wisatawan, pihaknya juga berusaha menyediakan layanan pendukung seperti halnya moda transportasi umum.

Langkah yang kita tempuh adalah koordinasi dan kerjasama dengan Kementerian Perhubungan agar menyediakan layanan angkutan di KSPN (Kawasan Strategis Pariwisata Nasional), kata dia, Selasa.

Rute pertama Damri dimulai dari kawasan Malioboro, Titik Nol, Parangtritis Pantai Baron Gunungkidul, Taman Satya dan kembali lagi ke Malioboro. Sementara rute kedua Damri akan melewati makam Raja-raja Imogiri, Terminal Palbapang dan bandara YIA. Masing-masing rute memiliki 2 armada mobil.

Untuk jam operasional, Singgih menjelaskan untuk rute Imogiri-YIA dimulai pukul 04.00 WIB hingga 13.00 WIB. Sedangkan rute YIA-Imogiri dimulai pada pukul 08.00 WIB hingga 16.00 WIB. Untuk besaran tarif satu orang penumpang dipatok sebesar Rp20.000saja.

Mudah-mudahan rute ini bermanfaat dan bisa berkembang. Kami mohon dukungan dari segenap masyarakat, harapnya.

Sementara itu, Kepala Seksi Promosi dan Informasi Data, Dinas Pariwisata, Markus Purnomo Adi berharap dengan adanya penambahan trayek tersebut mampu meningkatkan kunjungan wisata sekaligus membuka lapangan kerja baru.

Kami mendukung pembukaan trayek baru tersebut, karena akan membuka tempat-tempat bersejarah. Kawasan makam Raja-raja itu kewenangan Keraton. Tetapi kami membantu promosi agar makin ramai dikunjungi, katanya.

Topik Menarik