Ciater Highland Resort, Tempat Wisata Sangat Lengkap di Liburan Awal Tahun 2023
BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA.ID - Salah satu tempat wisata yang patut dikunjungi ketika di Subang adalah Ciater Highland Resort. Kawasan wisata ini menyediakan fasilitas yang cukup lengkap.
Selain resort, villa atau penginapan, di Ciater Highland Resort terdapat spot glamping yang rekomendasi. Alhasil Ciater Highland Resort cocok dijadikan tempat wisata liburan awal tahun 2023 bersama keluarga.
Lokasi tempat wisata ini ada di Jl. Riung Rangga, Desa Cisaat, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang. Jalan menuju ke sini bisa diakses oleh kendaraan roda dua maupun roda empat.
Kemudian, tempat wisata ini juga begitu strategis. Dekat juga dengan objek wisata Tangkuban Perahu.
Dengan menggunakan kendaraan roda empat, Anda dan keluarga hanya menempuh jarak 13 km dengan waktu tempuh 40 menit menuju Ciater Highland Resort dari Tangkuban Perahu.
Harga tiket masuk Ciater Highland Resort cukup terjangkau. Anda dapat mengunjunginya dengan mengeluarkan biaya Rp 10.000 per orang.
Buka setiap hari, fasilitas wisata di Ciater Highland Resort di antaranya area parkir, toilet, mushola, area kolam renang, area taman, cafe, restoran, spot outbound, spot ATV, spot camping, body rafting, penginapan, villa, atau resort.