Cuaca Buruk, 3 Kapal Terdampar di Pantai Akibat Diterjang Ombak Besar

Cuaca Buruk, 3 Kapal Terdampar di Pantai Akibat Diterjang Ombak Besar

Travel | BuddyKu | Sabtu, 24 Desember 2022 - 17:31
share

TUBAN, iNewsTuban.id - Dua kapal tongkang bermuatan batubara dan satu crane bass terdampar di pantai utara Laut Jawa, Kabupaten Tuban. Jawa Timur. Ketiga kapal laut mengalami putus jangkar setelah diterjang ombak besar dan angin kencang, sehingga terseret arus. Sementara cuaca buruk dan gelombang laut tinggi memaksa nelayan setempat berhenti melaut.

Cuaca buruk dan gelombang laut tinggi melanda perairan utara Kabupaten Tuban. Sejak jumat kemarin, ombak setinggi 5 meter disertai angin kencang, menerjang kawasan pesisir serta sejumlah kapal besar yang antri untuk sandar ke pelabuhan.

Kuatnya hempasan ombak, menyebabkan 2 tongkang dan 1 crane bass mengalami putus jangkar. Akibatnya 3 kapal laut tersebut terseret arus hingga akhirnya terdampar di kawasan pantai. Bagian lambung bawah kapal tersangkut, sehingga tidak dapat bergerak kembali ke tengah laut.

Diketahui, 1 tongkang dan crane bass terdampar di pantai Desa Socorejo, Kecamatan Jenu. Sementara 1 tongkang lainnya kandas di wilayah Desa Temaji.

Beruntung peristiwa ini tak sampai menimbulkan korban jiwa. Para anak buah kapal selamat tanpa mengalami luka-luka sedikitpun. Hingga kini mereka masih bertahan di atas kapal.

tiga kapal yang terdampar.kerena putus jangkar.ini dampak cuaca buruk.nelayan tidak berani melaut, ujar Rouf, nelayan Desa Socorejo.

Ancaman gelombang tinggi membuat nelayan tradisional terpaksa mengungsikan perahu. Untuk mengurangi dampak terjangan ombak, perahu disembunyikan di teluk-teluk. Sementara para nelayan berhenti melaut mencari ikan.

semua tali jangkarnya putus. ada tiga kapal, sini dua, dandesatemaji satu. dampak dari cuaca buruk, angin dan ombak, ungkap Solikin, nelayan lainnya.

Cuaca buruk dan gelombang laut tinggi seperti ini hampir setiap tahun terjadi. Pihak Syahbandar Brondong wilayah kerja Tuban yang ditemui di lokasi kejadian, menolak memberikan keterangan kepada wartawan.

Topik Menarik