Resep Nasi Goreng Cabai Hijau Ala Solaria, Nikmatnya Nggak Kalah Dari Restoran!
GenPI.co - Buat kamu yang bosan dengan menu nasi goreng biasa, bisa mencoba resep nasi goreng cabai hijau ala Solaria.
Hidangan tersebut merupakan salah satu menu yang paling populer di restoran Solaria.
Sesuai namanya, nasi goreng tersebut diberi bumbu cabai hijau dengan topping daging ungkep yang menambah selera.
Nah, kamu juga bisa mmebuat sendiri menu tersebut di rumah, dengan rasa yang tak kalah nikmat.
Chef Devina Hermawan membagikan resep nasi goreng cabai hijau ala Solaria lewat channel YouTube-nya pada 18 Januari 2021.
Berikut ini resep resep nasi goreng cabai hijau ala Solaria dari Chef Devina untuk takaran 2 porsi.
Bahan:
2 porsi nasi
1 butir telur
100 gram daging ungkep, iris
Bumbu halus:
5 siung bawang merah
5 siung bawang putih
1 butir kemiri
4 gram terasi
1 buah tomat
2 buah cabai hijau
75 ml minyak
Bumbu rajang:
2 buah cabai hijau, cincang
30 gram cabai rawit hijau, cincang
1 batang daun bawang, iris
1 sendok makan saus tiram
1-1 sendok makan gula
sendok teh merica
sendok teh penyedap
sendok teh garam
Pelengkap:
2 buah cabai hijau, iris
2 sendok makan bawang merah goreng
Cara membuat:
1. Blender bumbu halus, tumis hingga minyaknya keluar lalu sisihkan ke pinggir.
2. Masukkan telur dan aduk-aduk kemudian tambahkan cabai rawit hijau dan cabai hijau cincang masak lagi hingga wangi.
3. Masukkan daun bawang dan daging iris, aduk rata.
4. Tambahkan nasi lalu bumbui dengan saus tiram, gula, garam, merica, dan kaldu bubuk / penyedap kemudian aduk hingga rata.
5. Masukkan irisan cabai hijau, aduk dan masak dengan api besar.
6. Sajikan nasi goreng cabai hijau dengan taburan bawang goreng di atasnya. (*)
Heboh..! Coba simak video ini: