Wisata Kampung Landang, Tempat Healing hingga Prewedding
GenPI.co - Salah satu destinasi wisata di Sumatra Utara yang wajib kamu kunjungi adalah Kampung Landang.
Lokasi healing yang ramai dikunjungi ini berlokasi di Tanjung Anom, Deli Serdang.
Di kawasan ini, terdapat sebuah telaga yang tampak indah dengan tambahan beberapa pondok kecil yang berdiri di tepinya.
Pemandangan sekitarnya pun tak kalah indah, dengan pepohonan tumbuh subur memenuhi tepian telaga.
Pada beberapa pohon tersebut, terdapat ayunan yang bisa dimanfaatkan untuk bersantai.
Ada jugaspot tertentu di kawasan seluas 10 hektare juga ditanami bunga sehingga membuatnya tampil ciamik.
Tampilannya yang indah membuat destinasi wisata ini kerap pula dimanfaatkan sebagai lokasi foto prewedding.
Ada villa yang bisa digunakan untuk menginap, juga bangunan yang dibuat menyerupai Candi Boko.
Kampung Landang juga dilengkapi dengan fasilitas outbond sehingga cocok sebagai lokasi wisata keluarga.
Di dalamya, pengunjung bisa merasakan serunya ATV, mobil boogie, sampan, flying fox, fish game.
Kuliner di Kintamani, Mulai Cafe Tawarkan Spot foto Hingga Wisata Makanan Halal Harga Terjangkau
Ada juga aral rintang, water ball, trampolin dan high roop, menarik bukan!(*)
Lihat video seru ini: