5 Resep Seblak Kuah Pedas Khas Bandung dan Cara Membuatnya
Siapa sih yang enggak kenal seblak? Makanan khas kota Bandung ini, sekarang menjadi salah satu jajanan yang paling populer di Indonesia.
Seblak terbuat dari kerupuk udang yang disiram dengan air panas dan diberi bumbu, sayuran, serta topping seperti ayam, mie, dan telur.
Resep seblak memiliki cita rasa gurih dengan kuah yang pedas dan berwarna kemerahan.
Resep Seblak
Nah, buat kamu yang ingin mencoba resep seblak berbagai varian, sekarang kamu tak perlu khawatir.
Indozone telah merangkum kumpulan resep seblak kuah pedas khas Bandung yang enak, lengkap dengan cara membuatnya.
1. Seblak Ceker
Bagi kamu penggemar ceker ayam, kamu bisa mengkreasikan resep seblak dengan ceker sebagai bahan utamanya.
Bumbu yang dipakai masih sama seperti resep seblak Bandung pada umumnya, jadi rasanya akan tetap nikmat.
Bahan-bahan:
Bumbu:
Saus:
Cara membuat:
- Rebus ceker dengan lada dan garam sampai keluar minyaknya, kemudian buang busanya.
- Tumis bumbu sampai harum, tambahkan lada, garam, dan gula secukupnya.
- Setelah harum, masukkan kaldu ceker dan cekernya, masak sebentar.
- Tuangkan bahan saus, lalu aduk lagi sampai merata.
- Memasukkan telur, kemudian aduk aduk. Masak sampai air menyusut, lalu cek rasa. Sajikan.
2. Seblak Makaroni
Ingin mencoba resep seblak kuah yang kekinian? Kamu bisa menggunakan makaroni sebagai bahan utama seblak.
Tekstur makaroni yang padat dikombinasikan dengan kuah seblak yang pedas, bikin cita rasa seblak kamu jadi lebih enak.
Bahan:
Bumbu halus:
Bahan pelengkap:
Cara membuat:
- Rebus air, garam, minyak, dan makaroni sampai matang tapi janga sampai terlalu lunak. Angkat, lalu rendam di air dingin biar tidak lengket.
- Panaskan minyak, masukkan telur kemudian orak arik sampai agak matang. Tambahkan bawang bombay, masak sampai layu.
- Masukkan bumbu halus dan daun prei. Aduk-aduk hingga aromanya keluar.
- Masukan ayam, sosis, dan pentol. Aduk sebentar, kemudian masukkan air, masak sampai matang.
- Terakhir, masukkan makaroni, aduk rata hingga air meresap. Cek rasa, jika sudah pas, angkat dan hidangkan dengan taburan bawang goreng.
3. Seblak Pangsit
Bosan dengan menu seblak yang itu-itu saja? Saatnya kamu mencoba membuat seblak pangsit.
Sesuai namanya, resep seblak ini menggunakan isian berupa varian pangsit yang sudah direbus.
Bahan pangsit:
Adonan isi pangsit:
Bahan seblak:
Bumbu ulekkasar:
Pelengkap:
Cara membuat:
- Giling adonan isi pangsit dengan food prosessor sampai halus dan tercampur rata. Keluarkan adonan, tambahkan daun bawang, aduk rata.
- Ambil kulit pangsit, taruh isian di tengahnya sekitar 2/3 sdm. Olesi tepian kulit pangsit dengan putih telur, lalu telangkupkan dan rekatkan kulit pangsit.
- Didihkan air, rebus pangsit sampai matang, tiriskan.
- Tumis bumbu seblak bersama daun jeruk dan serai hingga matang. Masukkan orak-arik telur dan bakso, aduk-aduk sebentar.
- Tuangkan air, didihkan. Tambahkan garam, gula, dan kaldu bubuk secukupnya. Biarkan mendidih sekitar 5 menit agar aroma bumbu lebih keluar.
- Tambahkan pangsit, masak sampai kuah mendidih lagi. Matikan api, sajikan bersama bahan pelengkap.
4. Seblak Mie
Kalau mau masak seblak yang mudah, kamu bisa mencampur bumbu seblak dengan mie instan kesukaan kamu.
Perpaduan bumbu seblak yang pedas dan bumbu mie instan yang gurih, dijamin bakal seblak kamu menggugah selera.
Bahan-bahan:
Bumbu halus:
Cara membuat:
- Panaskan minyak goreng, tumis semua bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum.
- Kocok telur, kemudian masak orak arik. Tuangkan air, masukkan gula, garam, dan kaldu jamur. Masak sampai kuah mendidih.
- Tambahkan irisan bakso, mie, siomay, dan kerupuk seblak. Aduk sampai rata.
- Masukkan sawi, masak sampai benar-benar matang. Koreksi rasa, angkat dan sajikan.
5. Seblak Cilok
Seblak bisa disajikan dengan campuran cilok supaya makin nikmat dan lebih mengenyangkan.
Cara membuat seblak cilok juga tergolong mudah. Ciloknya bahkan bisa dibuat sendiri di rumah.
Bahan utama:
Bahan cilok:
Cara membuat:
- Untuk membuat cilok, haluskan bawang dan kemiri, taruh di wadah bersama tepung terigu dan bumbu lain, aduk rata.
- Beri air mendidih secara bertahap. Aduk rata. Hentikan pemberian air jika sudah bisa dibentuk bulat.
- Rebus cilok ke dalam air sampai matang.
- Untuk membuat seblak, rebus cabe merah terlebih dahulu supaya hasilnya merah.
- Haluskan cabe dengan bawang dan kencur, lalu tumis sampai matang.
- Masukkan telur lalu aduk-aduk, kemudian tuangkan 1,5 gelas air matang.
- Tambahkan cilok kemudian masukkan sampai bumbu seblak meresap ke cilok.
- Tambahkan sosis, makaroni, dan daun bawang. Masak sampai matang. Koreksi rasa. Sajikan.
Itu dia resep seblak khas Bandung yang pedasnya enak lengkap dengan cara membuatnya. Selamat mencoba dan semoga berhasil!