Mengenal Tari Topeng Betawi dan Filosofi Pakaiannya yang Super Unik!

Mengenal Tari Topeng Betawi dan Filosofi Pakaiannya yang Super Unik!

Travel | BuddyKu | Selasa, 21 Juni 2022 - 04:18
share

BICARA seputar budaya Betawi selalu menarik untuk dibahas. Mulai dari makanan hingga kesenian pun Betawi punya ciri khasnya tersendiri.

Kesenian Betawi apa yang sudah sangat lazim diketahui masyarakat? Ondel-ondel? seni Betawi tak hanya sebatas itu. Ragam tarian dari suku asli Jakarta ini pun tak kalah memikat hati.

Misalnya saja Tari Topeng Betawi. Tarian satu ini sudah ada sejak tahun 1930an. Pertunjukan dari Tari Topeng Betawi menawarkan sesuatu yang terbilang unik.

Kesenian ini memadukan antara lakon (drama) , lawakan (bebodoroan), musik, suara, dan pastinya gerakan tarian yang indah. Tari Topeng Betawi berkembang di kalangan Betawi Ora atau wilayah komunitas Betawi pinggir.

Syarat jadi penari topeng Betawi

Sebelum membawakan Tari Topeng Betawi dalam acara apapun, para penari harus sepakat atas tiga syarat. Jangan dibayangkan syarat tersebut akan menyeramkan atau mistis.

Penari Topeng Betawi
(Penari Topeng Betawi, Foto: Ist)

Pernari diharuskan lemah gemulai atau disebut juga gendes. Selanjutnya, penari juga diminta melakukan segala gerakannya lepas dan lincah seolah tak ada beban apapun.

Lalu, ada pula \'Ajer\' atau riang serta ceria. Hal ini berarti apapun kondisi si penari, kesedihan tak boleh ditampakkan.

Dipercaya menjauhkan petaka

Pada zaman dahulu, Tari Topeng Betawi tak hanya dianggap sebagai hiburan semata. Pertujukan tarian ini memiliki tujuan tertentu yakni menjauhkan petaka.

Untuk itu lah masyarakat zaman dahulu mengundang rombongan Tari Topeng Betawi dalam hajatan atau pesta. Mereka ingin petaka tak mendekat pada keluarganya.

Namun kepercayaan sudah mulai pudar. Tari Topeng Betawi kini dinilai sebagai hiburan maupun kesenian yang harus terus dilestarikan agar tak tergerus zaman.

Topik Menarik