RSUD Sampang Penuh, Terpaksa Dirikan Tenda Darurat di Halaman Gedung

RSUD Sampang Penuh, Terpaksa Dirikan Tenda Darurat di Halaman Gedung

Terkini | okezone | Kamis, 12 Desember 2024 - 16:47
share

SAMPANG - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Mohammad Zyn, Kabupaten Sampang, Madura Overload pasien membludak sehingga pihak rumah sakit terpakasa mendirikan tenda darurat di halaman gedung, Kamis (12/12/2024).

Diketahui sejumlah ruang isolasi dan ratusan kasur sudah dipakai semua oleh pasien yang penyakitnya bervariasi

Pantauan di lokasi terdapat Tenda berwarna orange berukuran besar bertuliskan BPBD didirikan.

Plt Direktur RSUD dr. Mohammad Zyn Sampang, Bhakti Setiyo Tunggal mengatakan bahwa, sebanyak 225 kasur di ruang isolasi rumah sakit sudah terisi pasien semua.

"Jadi tenda darurat didirikan sebagai tempat perawatan dan bersifat sementara bagi pasien yang baru masuk," ujarnya.

Sebagai antisipasi semakin membludaknya pasien di RSUD dr Mohammad Zyn, Bhakti Setiyo sebelumnya telah berkoordinasi dengan Puskesmas yang ada di Sampang.

Ternyata, kondisi di setiap Puskesmas kondisinya sama juga penuh, sehingga pasien memilih pergi ke RSUD Sampang.

"Puskesmas juga penuh, pasien datang rumah sakit dan kami tampung sementara di IGD," terangnya.

Kemudian, saking penuhnya ada sebanyak 35 pasien yang saat ini transit di IGD. Semuanya pasien baru masuk dengan beberapa jenis penyakit.

"Untuk keluhan dari pasien ada yang terkena penyakit demam berdarah, dan pasien karena penyakit lainnya," tutupnya.

Topik Menarik