Heboh saat Prabowo Sebut Algoritma Saham Mirip Judi, Hanya Bandar Besar Menang

Heboh saat Prabowo Sebut Algoritma Saham Mirip Judi, Hanya Bandar Besar Menang

Terkini | okezone | Kamis, 5 Desember 2024 - 10:26
share

JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto bercerita mengenai algoritma investasi saham disebut mirip judi. Awalnya Prabowo menceritakan bahwa ada temannya yang ahli matematika menggunakan algoritma untuk bermain saham.

Namun, katanya, hidup temannya tersebut nampak tidak tenang karena harus sering mengecek kondisi saham.

"Ada bukan orang kaya saja main saham, ada teman-teman saya ahli matematika dia mau pakai algoritma tapi saya lihat hidupnya stres. Tiap detik lihat TV, lihat apa itu harga saham turun nol koma nol sekian, wah panik dia hitung lagi. Waduh hidup stres aku enggak mau lah," kata Prabowo dalam dalam pidatonya pada pembukaan Sidang Tanwir dan Resepsi Milad ke 112 Muhammadiyah di Kupang, Rabu (4/12/2024).

"Dan saya kasih tahu ya, main-main saham itu kalau orang kecil pasti kalah. Itu untuk orang kecil biasanya sama dengan judi itu yang menang yang bandar besar yang kuat ya kan," sambungnya.

Presiden mengingatkan masyarakat agar tidak tergoda oleh iming-iming keuntungan besar dalam waktu singkat yang sering ditawarkan melalui investasi saham.

Menurutnya, ekosistem pasar modal lebih menguntungkan bagi pemain besar yang memiliki modal dan akses informasi yang jauh lebih baik, salah satunya kepiawaian mengolah kode algoritma.

Sebelumnya, Prabowo mengaku sempat mendapatkan ancaman terkait program makan bergizi gratis yang dicanangkannya. Ancaman tersebut, katanya, jika direalisasikan maka indeks saham akan turun.

"Apa mau kasih makan bergizi (hahahaha) ketawa. Di awal mereka tertawakan dan saya tahu mereka mengancam saya, saya tahu saya diancam. Nanti harga saham harga indeks saham akan turun Di hari-hari pertama saya luncurkan gagasan makan bergizi sudah muncul. Saya mengerti, saya ini cukup lama jadi orang Indonesia," kata Prabowo.

Topik Menarik