Sinopsis Sinetron Cinta Yasmin Episode 129: Identitas Galang Diragukan dan Kecurigaan Dania ke Nathan
JAKARTA - Alysa merekrut Alfie sebagai bodyguard dan untuk mencari informasi soal hari-hari terakhir sebelum Baskara meninggal. Keputusan tersebut diambil karena Alfi menolong Alysa meski telah dipecat Ajeng.
Sementara itu, Galang memperhatikan Nathan dari jauh. Dia sedih karena belum bisa memberitahu Nathan masih hidup. Nathan tak sengaja bertemu Alysa di makam. Dompet Nathan yang jatuh ditemukan Alysa dan dikembalikan ke Nathan melalui Dania.
Di sisi lain, Yasmin bertanya pada Galang soal tangannya yang selalu mengenakan sarung tangan. Galang berbohong dan mengatakan itu karena kecelakaan kerja.
Dirga memberitahu Romeo jika surat wasiat yang ditemukan 80 persen identik dan 20 persennya kemungkinan surat wasiat itu bukan ditulis oleh Baskara. Dania yang ingin mengembalikan dompet Nathan tak sengaja melihat isi dompet Nathan yang terbuka.
Dania syok melihat foto ibunya bersama Pras dan Nathan kecil di dompet tersebut. Dania langsung menemui Nathan. Nathan tidak menjawab pertanyaan Dania soal foto keluarganya. Jari Nathan tak sengaja tertimpa kap mobil yang sedang diperbaikinya. Dania menolong Nathan sekaligus mengambil sample darah Nathan untuk di test DNA.
Berhasilkah misi Dania dalam menelusuri jejak masa lalunya? Saksikan Layar Drama Cinta Yasmin setiap hari pukul 19.45 WIB hanya di RCTI kanal digital 28 UHF untuk pemirsa Jabodetabek #LayarDramaRCTI #LayarDramaTerOke.