BSPN PDIP Bengkulu Utara Latih Saksi Untuk Kemenangan Arie Sumarno Amanah
BENGKULU UTARA,iNewsBengkuluUtara.id - Untuk menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024, Cabup Arie menghadiri kegiatan pelatihan saksi yang digelar oleh Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) Kabupaten Bengkulu Utara, Rabu (13/11/2024) di Hotel Raflesia Arga Makmur.
Arie menyebut, kegiatan ini merupakan kegiatan pemantapan sayap partai PDI Perjuangan untuk Pemenangan Pilkada 2024
melalui para saksi dimasing-masing TPS pada 27 November 2024 mendatang.
"Berdasarkan survei dari PDI Perjuangan, Paslon Arie Sumarno Amanah (ASA) menduduki angka 85 persen perolehan suara di Pilkada 2024 Bengkulu Utara,"ucapnya.
Untuk itu, Cabup Arie berharap semua peserta yang hadir ini menjadi kekuatan tambahan baru untuk mencapai target kemenangan bersama ASA diatas 90 persen suara.
"Saya yakin, yang hadir disini iklas dan siap menjadi kekuatan baru untuk dapat merangkul dan mengajak sanak saudara kita untuk menetapkan pilihannya dengan mencoblos Paslon Arie Sumarno Amanah nomor urut 1 di Pilkada mendatang,"pintanya.
Sebagai komitmennya setelah menjadi Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara kedepan, dirinya menegaskan tidak akan mengganti nomor whatsap pribadinya agar komunikasi terus terjalin dengan baik.
"Ketika nanti diberikan amanah bersama pakde Sumarno, saya tidak akan mengganti nomor WhatsApp, sehingga bapak ibu semua atau masyarakat Bengkulu Utara bisa berkomunikasi langsung dengan Bupati Bengkulu Utara," pungkasnya.
Untuk diketahui, ratusan saksi mengikuti pelatihan dari BSPN Bengkulu Utara yang dibagi menjadi dua kloter. Kloter pertama digelar untuk saksi dari Dapil I dan Dapil III, sementara kloter kedua diikuti saksi dari Dapil II dan Dapil IV Kabupaten Bengkulu Utara.