Kecelakaan di Maros, Minibus Bawa 5 Penumpang Terjun ke Jurang gegara Sopir Mengantuk

Kecelakaan di Maros, Minibus Bawa 5 Penumpang Terjun ke Jurang gegara Sopir Mengantuk

Terkini | inews | Selasa, 29 Oktober 2024 - 15:23
share

MAROS, iNews.id - Kecelakaan terjadi di jalan poros Desa Samangki, Kecamatan Simbang, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, Selasa (29/10/2024). Minibus berpenumpang lima orang terjun ke jurang sedalam 5 meter saat melintas di jalan menikung.

Akibat kejadian ini, sopir dan lima penumpang mengalami luka-luka hingga dilarikan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Maros. Baik korban luka ringan maupun luka patah tulang.

Kecelakaan ini sempat menghebohkan warga setempat. Sebab saat di lokasi kejadian minibus sempat terguling saat terjun ke jurang.

Ilham warga setempat mengatakan, minibus yang kecelakaan berisi enam orang. Terdiri atas lima penumpang dan satu sopir.

"Korban luka-luka tapi tidak ada yang meninggal. Semua korban sudah dibawa ke rumah sakit, untuk sopirnya dibawa ke polsek," ujarnya, Selasa (29/10/2024).

Kecelakaan berawal ketika minibus berpenumpang lima orang bergerak dari arah Kabupaten Bone menunju Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Saat di TKP, pengemudi mobil diduga mengantuk hingga hilang kendali lalu keluar jalur dan masuk jurang.

"Tadi sopirnya bilang dia mengantuk," katannya.

Kasus kecelakaan ini telah ditangani Unit Lakalantas Polres Maros. Dipastikan tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan.

Topik Menarik