Asia Tenggara Punya Minimal 1 Wakil di Piala Dunia U-17 2025, Begini Syaratnya! Timnas Indonesia U-17 Lolos?
ASIA Tenggara bisa memiliki minimal 1 wakil di Piala Dunia U-17 2025 . Lantas, bagaimana syaratnya? Ajang Piala Asia U-17 2025 yang dilangsungkan di Arab Saudi pada 3-20 April 2025 merupakan babak Kualifikasi Piala Dunia U-17 2025.
Hebatnya, ada tiga negara Asia Tenggara yang lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2025 yakni Timnas Indonesia U-17 , Thailand U-17 dan Vietnam U-17. Thailand U-17 lolos ke Piala Asia U-17 2025 sebagai juara Grup D Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 setelah mengungguli Brunei Darussalam, Turkmenistan dan India.
(Timnas Indonesia U-17 lolos Piala Asia U-17 2025. (Foto; PSSI)
Sementara itu, Timnas Indonesia U-17 finis sebagai runner-up Grup G. Begitu juga dengan Timnas Vietnam U-17 yang menyelesaikan babak Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 sebagai runner-up Grup I.
Sambut HUT Humas Polri Ke 73, Polres Batu Bara Mengajak Personil Dan Wartawan Untuk Donor Darah
Setelah tiga negara di atas lolos, AFC membagi mereka ke dalam pot drawing Piala Asia U-17 2025. Pot drawing Piala Asia U-17 2025 ini berdasarkan performa di Piala Asia U-17 2023 yang dilangsungkan di Thailand.
Berhubung Timnas Thailand U-17 lolos ke perempatfinal Piala Asia U-17 2023, mereka ditempatkan di pot 2 drawing Piala Asia U-17 2025. Sementara Vietnam U-17, meski Tersingkir di fase grup Piala Asia U-17 2023, mereka berhasil masuk ke pot 3 drawing Piala Asia U-17 2025.
Bagaimana dengan Timnas Indonesia U-17 yang gagal lolos Piala Asia U-17 2023? Timnas Indonesia U-17 ditempatkan di pot 4 bersama Oman, Korea Utara dan Uni Emirat Arab.