Kecelakaan Maut Mobil Pikap Tabrak Truk lalu Terbalik di Kediri, Sopir Tewas

Kecelakaan Maut Mobil Pikap Tabrak Truk lalu Terbalik di Kediri, Sopir Tewas

Terkini | inews | Sabtu, 26 Oktober 2024 - 15:30
share

KEDIRI, iNews.id - Kecelakaan maut antara mobil pikap dan truk pengangkut baja ringan terjadi di jalan raya Kayen Kidul Papar, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, Sabtu (26/10/2024). Insiden ini menelan satu korban jiwa yakni sopir pikap yang tewas di lokasi kejadian.

Dalam video yang diperoleh iNews terlihat mobil pikap berpelat nomor AG 8176 EG tergelatk dalam posisi terbalik. Identitas korban meninggal diketahui bernama Agil Prasetyo warga Desa Sambirobyong, Kecamatan Kayen Kidul, Kabupaten Kediri.

Mobil pikap yang dikemudikannya menabrak truk berpelat nomor AG l 8307 UJ. Truk tersebut dikemudikan Muhammad Naja warga Desa Damarwulan, Kecamatan Kandangan.

Sopir truk M Naja mengatakan, saat kejadian dia melaju dari arah Kayen menuju Papar. Ketika di TKP dari arah berlawanan melaju mobil pikap yang terlalu ke kanan dan langsung bagian pojok kanan truk tepat di pintu depan.

"Saya dari timur yang mobil pikap arah barat. Mobil pikap keluar jalur, saya sudah berusaha menghindar tapi karena posisi bawa muatan jadi gak bisa terlalu minggir," ujarnya, Sabtu (26/10/2024).

Menurutnya kecelakaan berlangsung cepat. Dia sudah tidak memperhatikan situasi detail usak ditrabrak.

"Saya tak lihat persis, namun saat cek mobil pikap dalam posisi sudah terbalik. Saya yang ditabrak banyak saksinya," katanya.

Akibat kecelakaan tersebut, mobil pikap mengalami rusak parah hingga nyaris tidak berbentuk. Saat ini kecelakaan maut tersebut masih dalam penyelidikan Satlantas Polres Kediri. Smentara korban meninggal telah dievakuasi ke Rumah Sakit Kabupaten Kediri.

Topik Menarik