Lapak Barang Bekas Ludes Terbakar, Kerugian Mencapai Miliaran Rupiah
BEKASI, iNews.id - Kebakaran terjadi di gudang dan lapak barang bekas di Kota Bekasi, Jawa Barat, Rabu (23/10/2024). Banyaknya barang dan material yang mudah terbakar membuat petugas pemadam kebakaran sempat kesulitan untuk memadamkan api.
Kebakaran gudang dan lapak barang bekas itu berlokasi di kampung Rawa Pasung, Kalibaru, Bekasi, Jawa Barat. Api berkobar disertai dengan asap hitam pekat meluas ke gudang dan lapak barang bekas lainnya. Sejumlah warga berusaha membadamkan api dengan alat seadanya.
Tidak hanya lapak barang bekas, dua rumah warga juga ikut ludes terbakar. Diduga kebakaran terjadi karena korsleting listrik.
Sebanyak, delapan unit mobil pemadam kebakaran, dan dua unit mobil rescue dikerahkan ke lokasi kebakaran. Petugas sempat kesulitan untuk memadamkan api, lantaran mayoritas material yang terbakar berbahan plastik dan kayu.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian materi akibat kebakaran diperkirakan mencapai miliaran rupiah. Sementara penyebab pasti kebakaran masih dalam penyelidikan.