Viral Warga Terobos Kerumunan demi Temui Prabowo, Nangis Dapat Tanda Tangan
JAKARTA, iNews.id - Seorang warga menerobos kerumunan saat hendak menjabat tangan dan meminta tanda tangan Presiden Prabowo Subianto. Momen viral itu terjadi setelah Prabowo menjalani serah terima jabatan Menteri Pertahanan kepada Sjafrie Sjamsoeddin, Selasa (22/10/2024).
Di sepanjang Jalan Merdeka Barat sampai menuju Istana Merdeka, tampak masyarakat berkumpul untuk melihat Presiden ke-8 Indonesia tersebut.
Pak Prabowo, Pak Presiden, ucap warga.
Prabowo pun kemudian membalas dengan memberi hormat. Bahkan terlihat seorang warga bernama Ayu mendekati Prabowo dan meminta tanda tangannya di buku berjudul Merah Putih yang ditulis Prabowo.
Akhirnya saya dapat tanda tangan beliau. Terima kasih, Pak. Sehat selalu, semoga selalu jaya, ucap Ayu sambil menangis haru, dikutip dari video di akun Instagram @tumgrd, Rabu (23/10/2024).
Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto menghadiri acara serah terima jabatan Menteri Pertahanan yang berlangsung di Gedung Kementerian Pertahanan, Jakarta, Selasa (22/10/2024). Prabowo resmi menyerahkan jabatan Menhan kepada Sjafrie Sjamsoeddin untuk periode 2024-2029.
Prabowo menyerahkan tongkat estafet kepemimpinan kepada Sjafrie. Prosesi ini disaksikan oleh sejumlah tokoh termasuk Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, Kepala BIN Muhammad Herindra, serta jajaran Kepala Staf Angkatan dan para purnawirawan.
Usai prosesi sertijab, Sjafrie mengantar Presiden Prabowo dari Gedung Kemenhan menuju Istana Kepresidenan Jakarta dengan menaiki kendaraan taktis Maung.