Cabub dan Cawabub Pemalang Ziarah ke Taman Makam Pahlawan 

Cabub dan Cawabub Pemalang Ziarah ke Taman Makam Pahlawan 

Terkini | pantura.inews.id | Minggu, 20 Oktober 2024 - 14:00
share

HUT Golkar Ke 60, Cabub dan Cawabub Pemalang Ziarah ke Taman Makam Pahlawan

Pemalang, iNews.Pantura.id

Calon Bupati Anom Widiyantoro dan Calon Wakil Bupati Pemalang Nurkholes ,mengikuti acara ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Penggarit Pemalang, Minggu (20/10). Acara ini dalam rangka HUT partai Golkar ke 60 , diikuti puluhan pengurus dan kader juga relawan.

Acara diawali dengan upacara di halaman taman makam pahlawan , dipimpin oleh ketua DPD Golkar Pemalang, Edi Susilo. Peserta upacara juga melakukan doa bersama untuk para pahlawan yang gugur membela bangsa dan negara ini.

Acara dilanjutkan dengan tabur bunga di taman makam pahlawan. Satu persatu makam di kawasan wisata Benowo park ini ditaburi bunga ,sebagai tanda penghormatan .

" Kami mengikuti tabur bunga dan doa untuk para pahlawan yang dimakamkan di tempat ini. Semoga kita tetap bisa melanjutkan perjuangan para pahlawan dengan membangun daerah ,khususnya Pemalang lebih baik, " jelas Anom Widiyantoro, calon Bupati nomor urut 3 ini.

Disebutkan, menjelang debat pilkada , pasangan An-Nur sudah mempersiapkan diri. " Kami sudah siap dan visi misi kami akan paparkan dengan baik juga siap berdebat dengan pasangan Cabub Cawabub lain , " jelasnya.

Ketua DPD Golkar Pemalang, Edi Susilo menyebutkan, acara sebagai rangkaian HUT Partai Golkar ke 60. " Partai Golkar menggelar malam tirakatan dan Minggu pagi dilanjutkan ziarah dan tabur bunga di taman makam pahlawan.

Pasangan Cabub Cawabub, Anom Widiyantoro - Nurkholes diusung partai Golkar ,Perindo, Hanura, PSI, Partai Buruh, Gelora . Menjelang pilkada, pasangan An - Nur terus melakukan sosialisasi, terjun ke masyarakat, menjalin silaturahmi dan kebersamaan dengan berbagai lapisan warga .

Topik Menarik