Dukung Generasi Muda Lebih Kreatif, MNC Pictures Selenggarakan Klaklik Connection Goes To Campus di Unpad

Dukung Generasi Muda Lebih Kreatif, MNC Pictures Selenggarakan Klaklik Connection Goes To Campus di Unpad

Terkini | inews | Minggu, 13 Oktober 2024 - 11:06
share

BANDUNG, iNews.id - Mendorong generasi muda agar lebih kreatif dalam menulis cerita, MNC Pictures kembali mengadakan Klaklik Connection Goes To Campus, yang kali ini digelar di Universitas Padjadjaran (Unpad) kampus Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. 

Klaklik Connection Goes To Campus ini diharapkan dapat mendukung generasi muda supaya mau menuangkan ide dan gagasan dalam menulis cerita atau membuat komik. Dengan begitu, diharapkan dapat menciptakan penerus bangsa yang cerdas dan adaptif dengan teknologi yang terus berkembang. 

"Kami bisa menemukan, me-matching-kan apa kebutuhan kampus dengan kebutuhan kami penyedia wadah. Itu kenapa kami menjemput bola, dan kampus menerima itu dengan sangat baik. Terima kasih Unpad," kata Operations Director MNC Pictures Endah Hari Utari, belum lama ini. 

Hal serupa juga disampaikan Executive Producer MNC Pictures Andes Herjadi bahwa dengan hadirnya Klaklik Connection Goes To Campus ini, pihaknya seperti sedang membangun ekosistem kreatif. 

"Sebab, kami bisa menemukan, me-matching-kan apa kebutuhan kampus dengan kebutuhan kami," ungkap Andes.

Di sisi lain, Dosen Fakultas Ilmu Komunikasi Unpad Teddy Kurnia Wirakusumah menjelaskan, diselenggarakannya acara ini memberi manfaat yang berarti bagi mahasiswa. 

"Kami sama-sama mendapatkan nilai yang sama. Mudah-mudahan mendapatkan manfaat. Sebab, ini bukan sekadar event, tapi mengaktivasi mahasiswa untuk ikut serta dalam aplikasi yang ditawarkan," ujar Teddy. 

Acara Klaklik Connection Goes To Campus ini juga didukung oleh Avoskin. Di sesi ini, pihak Avoskin memberikan ilmu seperti apa membuat konten yang menarik di era seperti sekarang ini. 

"Aku sharing ke teman-teman di Unpad ini, gimana cara bikin konten yang flawless lalu ber-impact ke engagement di media sosial," kata Ads Content Creator Avoskin Diyang Nurjanah.

Topik Menarik