3 Paslon Pilgub Jakarta Sepakat Urai Kemacetan lewat Program Masing-masing

3 Paslon Pilgub Jakarta Sepakat Urai Kemacetan lewat Program Masing-masing

Terkini | inews | Senin, 7 Oktober 2024 - 10:08
share

JAKARTA, iNews.id - Ketiga pasangan calon (paslon) Pilgub Jakarta 2024 sepakat mengurai kemacetan dalam debat perdana di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (6/10/2024). Mereka memaparkan programnya masing-masing terkait isu tersebut.

Paslon nomor urut 1 Ridwan Kamil dan Suswono mengungkapkan bakal membangun river way. Inovasi ini merupakan transportasi menggunakan perahu yang melintasi 13 sungai di Jakarta.

“Kita mungkin akan coba berinovasi membuat river way atau perahu melintasi 13 sungai di Jakarta,” ujar RK.

Sementara paslon nomor urut 2 Dharma Pongrekun dan Kun Wardana menargetkan waktu tunggu antararmada transportasi umum hanya 10 menit.

“Dengan mengoptimalkan apa yang sudah ada, terutama manajemen, tidak perlu menambah armada, manajemen diperbaiki, dioptimalkan, pastikan setiap trek itu jaraknya 10 menit, dan itu harus dipastikan,” ujar Dharma.

Sedangkan paslon nomor urut 3 Pramono Anung dan Rano Karno mengusung program Transjabodetabek. Sebab, mereka menilai Transjakarta tidak cukup untuk mengatasi kemacetan.

"Transjakarta tak cukup mengatasi menyelesaikan persoalan macet di Jakarta, aglomerasi telah ada. Maka yang harus dilakukan adalah Transjabodetabek," ujar Pramono.

Topik Menarik