Kisah Timnas Indonesia yang Dulu Ketakutan Lawan Vietnam hingga Main Sepakbola Gajah, Kini Berani Tantang Jepang!

Kisah Timnas Indonesia yang Dulu Ketakutan Lawan Vietnam hingga Main Sepakbola Gajah, Kini Berani Tantang Jepang!

Terkini | okezone | Sabtu, 5 Oktober 2024 - 09:42
share

KISAH Timnas Indonesia yang dulu Ketakutan melawan Vietnam hingga main sepakbola gajah kini telah berubah. Jangankan Timnas Vietnam, Australia dan Arab Saudi saja yang notabene tim langganan Piala Dunia kesulitan menghadapi Timnas Indonesia.

Balik ke tahun 1998. Timnas Indonesia dan Thailand bertemu di matchday pamungkas Grup A Piala AFF 1998. Di dua laga awal Grup A Piala AFF 1998, Timnas Indonesia dan Thailand sama-sama meraih kemenangan.

Namun, Timnas Indonesia berhak menempati posisi yang lebih baik karena unggul selisih gol. Kondisi ini membuat Timnas Indonesia dan Thailand sudah dinyatakan lolos ke semifinal Piala AFF 1998.

Di semifinal, juara Grup A akan menantang runner-up Grup B, sedangkan runner-up Grup A akan bersua juara Grup B. Di Grup B, Timnas Vietnam yang digadang-gadang menjadi juara grup justru finis sebagai runner-up grup.

Koleksi poin Vietnam sama persis dengan Singapura di posisi puncak (7 poin). Singapura berhak menempati posisi lebih baik karena unggul selisih gol dari Vietnam, yakni +5 berbanding +4 milik Vietnam.

Fakta ini membuat Timnas Indonesia dan Thailand ketar-ketir. Mereka Kompak tak mau finis sebagai juara Grup A agar tak bertemu tuan rumah Vietnam di semifinal Piala AFF 1998.

Alhasil, laga Timnas Indonesia dan Thailand berjalan aneh. Kedua tim seakan membiarkan lawan mencetak gol begitu saja. Tentu yang paling unik ketika bek Timnas Indonesia, Mursyid Effendi, secara sengaja membobol gawang skuad Garuda di menit 90.

(Momen Mursyid Effendi sengaja membobol gawangnya sendiri. (Foto: Istimewa)

Gol itu memastikan Thailand menang 3-2 atas Timnas Indonesia. Thailand pun finis sebagai juara Grup A dan memastikan bertemu runner-up Grup B, Vietnam, di semifinal. Di sisi lain, Timnas Indonesia yang finis runner-up Grup A bersua juara Grup B, Singapura.

Topik Menarik