Pj Bupati Tulungagung Minta Bawaslu Awasi Netralitas ASN

Pj Bupati Tulungagung Minta Bawaslu Awasi Netralitas ASN

Terkini | tulungagung.inews.id | Rabu, 25 September 2024 - 10:00
share

Tulungagung, iNewsTulungagung.id - Pj Bupati Tulungagung ,Heru Suseno meminta kepada lembaga pengawas pemilu agar melakukan pengawasan terhadap Aparatur Sipil Negara (ASN). 

Namun sampai saat ini belum ada bukti kuat ditemukannya ASN yang melanggar netralitas dalam pilkada 2024.

Pj Bupati Tulungagung Heru Suseno seusai menghadiri deklarasi Kampanye Damai Pilkada 2024 di salah satu hotel di Tulungagung mengatakan saat ini tahapan sudah masuk kampanye, maka akan dilakukan pengawasan oleh Bawaslu disertai dengan bukti yang kuat.

"Aturannya sudah, apabila ditemukan ASN tidak netral maka Bawaslu melihat dari sisi etika, dari sisi norma nanti dilihat nanti bagaimana," kata Heru Suseno, Rabu (25/09/2024).

Heru melanjutkan meski masing masing calon ada relasi dengan pemkab Tulungagung sudah dilakukan, namun sudah tidak ada hubungan antara pemkab dengan calon calon pilkada.

Topik Menarik