Imbangi Arab Saudi dan Australia, Calvin Verdonk Pede Timnas Indonesia Bisa Raih Banyak Poin di Laga Berikutnya
CALVIN Verdonk Berambisi membawa Timnas Indonesia meraih banyak poin di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dia pun cukup percaya diri dengan peluang Timnas Indonesia untuk melaju ke babak berikutnya.
Seperti diketahui, Skuad Garuda -julukan Timnas Indonesia- baru meraih dua poin dalam dua laga yang dimainkan. Tim suhan Shin Tae-yong meraih dua angka usai menahan imbang Arab Saudi (1-1) dan Australia (0-0).
Timnas Indonesia masih akan menghadapi delapan pertandingan di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Verdonk pun mengklaim dirinya akan tampil maksimal demi membawa Timnas Indonesia meraih banyak poin..
"Di laga berikutnya, kami targetkan lebih banyak poin," kata Calvin Verdonk dilansir dari Instagram pribadinya @c.verdonk, Kamis (12/9/2024).
Pemain berusia 27 tahun mengatakan sangat senang Timnas Indonesia bisa meraih satu poin saat melawan Australia. Dia menilai hasil itu menjadi modal cukup baik untuk laga-laga selanjutnya.
"Awal yang kuat menentukan langkah. kita ambil satu poin," katanya.