3 Cara Hapus Riwayat Gojek dengan Mudah

3 Cara Hapus Riwayat Gojek dengan Mudah

Terkini | okezone | Rabu, 11 September 2024 - 08:22
share

JAKARTA - Sebanyak 3 cara hapus riwayat gojek dengan mudah perlu diperhatikan oleh driver ataupun penumpang. Semakin banyak transaksi yang dilakukan dan semakin banyak riwayat transaksi yang disimpan, maka data aplikasi gojek semakin besar. Hal ini akan membuat penggunaan ruang penyimpanan menjadi cepat penuh.

Berikut 3 cara hapus riwayat gojek dengan mudah:.

1. Login ulang ke akun Gojek

Cara pertama yang bisa dilakukan untuk menghapus riwayat transaksi di gojek adalh dengan login ulang. Maksudnya, pengguna keluar dulu dari akunnya, lalu login kembali dengan memasukkan username dan password akun gojeknya.

Dengan melakukan login ulang, maka daftar riwayat transaksi gojek akan hilang secara otomatis dan kembali kosong.

2. Install ulang aplikasi Gojek

Cara lain untuk bisa menghapus riwayat transaksi Gojek adalah dengan menginstall ulang aplikasinya. Sebab, install ulang aplikasi secara otomatis akan membuat seluruh riwayat akun terhapus secara otomatis.

Caranya, pengguna harus menguninstall aplikasi Gojek yang terpasang pada ponsel. Untuk mencopotnya dapat dengan menekan shortcut Gojek di halaman utama, lalu pilih uninstall.

Berikutnya, unduh dan install aplikasi Gojek kembali lewat Google Play Store dan App Store. Setelah itu, dijamin seluruh riwayat transaksi akan terhapus otomatis.

 

3. Hapus Cache Aplikasi Gojek

Cara terakhir yang bisa dilakukan untuk menghapus riwayat transaksi Gojek adalah dengan menghapus cache aplikasi. Berikut adalah tata caranya.

Masuk ke menu pengaturan telepon

Lalu masuk ke menu "aplikasi"  dan klik "Kelola aplikasi"

Cari aplikasi Gojek dan pilih "Penyimpanan Data"

Pilih "Hapus Data" dan semua riwayat transaksi akan terhapus

Itulah 3 cara hapus riwayat gojek dengan mudah.

Topik Menarik