Jokowi Minta Maaf untuk Setiap Hati yang Kecewa di Pengujung Masa Jabatannya

Jokowi Minta Maaf untuk Setiap Hati yang Kecewa di Pengujung Masa Jabatannya

Terkini | inews | Jum'at, 16 Agustus 2024 - 11:26
share

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta maaf kepada seluruh masyarakat Indonesia di pengujung masa jabatannya. Ucapan maaf dilontarkan Jokowi saat mengakhiri pidato Sidang Tahunan MPR di Gedung Nusantara, Senayan, Jakarta, Jumat (16/8/2024).

Jokowi mengatakan, 10 tahun jabatannya bukanlah waktu yang cukup panjang untuk mengurai semua permasalahan bangsa. Dia juga menyadari dirinya bukan sosok yang sempurna.

Saya sangat menyadari bahwa sebagai pribadi yang jauh dari kata sempurna, sebagai insan yang tumbuh dalam segala keterbatasan, dan sebagai manusia yang jauh dari kata istimewa, sangat mungkin ada yang luput dari pandangan saya. Sangat mungkin ada celah dari langkah-langkah yang saya ambil. Sangat mungkin banyak kealpaan dalam diri saya, katanya.

Presiden sekaligus mewakili Wakil Presiden Maruf Amin meminta maaf jika ada masyarakat Indonesia yang kecewa.

Saya dan Profesor Doktor Honoris Causa Kyai Haji Maruf Amin mohon maaf. Mohon maaf untuk setiap hati yang mungkin kecewa, untuk setiap harapan yang mungkin belum bisa terwujud, untuk setiap cita-cita yang mungkin belum bisa tergapai. Sekali lagi, kami mohon maaf. Ini adalah yang terbaik, yang bisa kami upayakan bagi rakyat Indonesia, bagi bangsa dan negara Indonesia, ujarnya.

Saya tahu bahwa hasil yang kita capai pada saat ini belum sepenuhnya tuntas mencapai hasil akhir, belum sepenuhnya sesuai dengan harapan dan keinginan Bapak Ibu semua, katanya.

Namun, Jokowi meyakini dan percaya dengan persatuan dan kerja sama, maka keberlanjutan akan terjaga.

Indonesia sebagai negara yang kuat dan berdaulat akan mampu melompat dan menggapai cita-cita Indonesia Emas 2045, katanya.

Topik Menarik